5 Gadget Terbaik untuk Ibu Tercinta

Ada lima gadget pilihan yang bisa dijadikan hadian untuk sang Ibu tercinta di Hari Ibu.

oleh Andina Librianty diperbarui 22 Des 2017, 07:00 WIB
Diterbitkan 22 Des 2017, 07:00 WIB
Ibu, Sosok Inspiring Beauty Bagi Wardah, Kalau Anda?
Ilustrasi Hari Ibu (Foto: Wardah)

Liputan6.com, Jakarta - Hari Ibu dirayakan di Indonesia setiap 22 Desember 2017. Biasanya banyak orang memberikan hadiah untuk sang Ibu tercinta, mulai dari kartu ucapan, bunga, hingga berbagai benda lainnya.

Nah, jika kalian termasuk salah satu dari banyak orang yang ingin memberikan hadiah untuk Ibu, sebenarnya ada banyak pilihan. Hadiah pun tidak melulu harus kartu ucapan atau bunga.

Tidak ada salahnya memberikan hadian berupa gadget yang berguna dan pasti digunakan. Jika masih bingung, berikut Tekno Liputan6.com rangkum beberapa gadget berguna dan bermanfaat, yang bisa menjadi hadiah di Hari Ibu:

1. Smartphone

Xiaomi Redmi Note 4 (gsmarena.com)

Smartphone mungkin sudah menjadi gadget yang dimiliki hampir oleh semua orang dewasa. Namun, tidak ada salahnya jika kalian memberikan smartphone baru untuk Ibu.

Untuk para orang tua, smartphone dengan layar lebih besar dalam rentang 5 sampai 6 inci bisa lebih memudahkan mereka. Pasalnya, pada rentang usia yang semakin tua, biasanya para orang tua mengalami penurunan kualitas penglihatan.

Smartphone dengan layar besar tidak harus mahal. Saat ini ada banyak pilihan smartphone dengan rentang 5 sampai 6 inci dengan harga terjangkau misalnya Redmi Note 4 seharga Rp 2,4 juta dan Zenfone 4 Max Rp 2,3 juta.

2. Powerbank

Anker luncurkan powerbank (Doc: The Review Post)

Pengisian daya portabel atau powerbank saat ini menjadi gadget pendamping smartphone, yang selalu di bawa ke mana pun. Powerbank tidak hanya digunakan oleh anak-anak muda yang saat ini seakan tidak bisa lepas dari smartphone mereka.

Untuk Ibu dengan mobilitas tinggi, tidak ada salahnya membelikan powerbank dengan kapasitas yang sesuai pula seperti 10.000 - 13.000 Mah. Namun, jika jarang bepergian ke luar rumah dan tidak terlalu aktif menggunakan smartphone, kapasitas powerbank 8.000mAh pun cukup.

3. Smartwatch atau activity tracker

Apple Watch Series 3. (Doc: Apple)

Perangkat teknologi wearable seperti smartwatch dan activity tracker seperti Fitbit, Apple Watch atau Mi Band juga bisa menjadi hadiah untuk para Ibu. Perangkat ini mungkin terlihat terlalu canggih untuk Ibu, tapi sebenarnya ada banyak fungsi yang berguna.

Smartwatch tidak hanya sekadar jam tangan yang bisa berfungsi saat terhubung ke smartphone, tapi juga ada kegunaan lain. Apple Watch misalnya, memiliki banyak fungsi termasuk melacak aktivitas seperti memonitor kesehatan melalui gerakan yang dilakukan setiap hari.

Jika Apple Watch dirasa terlalu mahal, fitness tracker Xiaomi Mi Band bisa menjadi pilihan. Fiturnya memang tidak sebanyak Apple Watch atau smartwatch lain, tapi Mi Band memiliki fitur yang bermanfaat untuk menjaga dan memantau kesehatan sang Ibu, seperti bisa memonitor gerakan setiap hari dan menganalisis kualitas tidur.

4. Bluetooth Speaker

Genius Bluetooth Speaker SP 906BT Plus (us.geniusnet.com)

Bluetooth speaker tidak hanya bisa menjadi gadget favorit anak muda. Ibu pun bisa menikmati musik dengan mudah, tanpa harus membawa smartphone mereka saat bergerak di dalam rumah.

Saat ini ada banyak bluetooth speaker dijual di Indonesia dengan pilihan harga beragam. Melalui bluetooth speaker, Ibu bisa menghubungkan musik yang ada pada smartphone ke speaker melalui koneksi bluetooth.

Ibu pun bisa menikmati musik tidak hanya saat bersantai, tapi juga ketika memasak di dapur, sehingga kegiatan mereka bisa menjadi lebih menyenangkan.

5. Bingkai foto digital

Bingkai foto digital (Foto: Nixplay)

Bingkai foto digital merupakan hadiah yang cocok jika Ibu kalian gemar memajang hasil foto di rumah. Kehadiran bingkai foto ini, membuat Ibu tidak perlu lagi repot mencetaknya.

Bingkai foto digital memiliki beberapa tipe dan salah satunya yaitu kalian bisa menyimpan beberapa foto sekaligus di dalamnya, kemudian semuanya akan tampil secara bergiliran. Selain itu, foto juga bisa tampil melalui kartu SD atau USB yang dihubungkan ke perangkat tersebut.

Semoga beberapa pilihan di atas bisa membantu kalian menentukan hadiah yang tepat untuk Ibu tercinta. Selamat Hari Ibu!

(Din/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya