Redmi K30i Bakal Hadir dengan Kamera Utama 48MP

Informasi tentang Redmi K30i kembali muncul. Perangkat yang disebut akan menjadi smartphone 5G termurah ini dilaporkan memiliki kamera utama 48MP.

oleh Andina Librianty diperbarui 04 Mei 2020, 07:30 WIB
Diterbitkan 04 Mei 2020, 07:30 WIB
Redmi K30
Redmi K30. (Weibo/ Lu Weibing)

Liputan6.com, Jakarta - Informasi tentang Redmi K30i kembali muncul. Perangkat yang disebut akan menjadi smartphone 5G termurah ini dilaporkan memiliki kamera utama 48MP.

Dilansir dari GSM Arena, Senin (4/5/2020), Redmi dilaporkan menggunakan kamera utama dengan resolusi 48MP bukan 64MP demi menekan harga jual. Akan ada empat kamera belakang pada Redmi K30i.

Informasi ini berasal dari aplikasi MIUI Camera yang ditujukan untuk ponsel bernama "Picasso." Ini merupakan kode nama untuk Redmi K30 5G.

K30 5G hadir di Tiongkok dengan kamera 64MP, sehingga diperkirakan K30i adalah varian internasional dari smartphone tersebut.

Redmi K30 dirilis pada Desember lalu, dan varian 5G hanya tersedia untuk pasar Tiongkok. Sementara untuk pasar global hanya mendukung 4G.

Redmi K30i pun disebut sebagai bagian dari seri tersebut, dan akan menjadi smartphone 5G termurah saat peluncurannya. Smartphone ini dilaporkan juga akan dijual di luar pasar Tiongkok.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Xiaomi Konfirmasi Kehadiran Mi 10 di Indonesia

Xiaomi
Tampilan Xiaomi Mi 10 yang dipastikan akan hadir di Indonesia. (Sumber: Xiaomi)

Lebih lanjut, Xiaomi juga memastikan akan memboyong flagship smartphone terbarunya ke pasar Indonesia, yakni Mi 10. Informasi itu diketahui dari akun Twitter resmi Xiaomi Indonesia beberapa waktu lalu.

"Untuk menandai sepuluh tahun inovasi Xiaomi, maka Xiaomi Indonesia akan meluncurkan flagship smartphone yang sudah ditunggu-tunggu: Mi 10," tulis akun @XiaomiIndonesia.

Peluncuran smartphone ini akan dilakukan pada 8 Mei 2020, dan dapat disaksikan langsung melalui akun Youtube Xiaomi. Selain Mi 10, perusahaan asal Tiongkok itu juga akan mengumumkan beberapa produk lain.

(Din/Why)

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya