Riot Games Akan Ubah Penamaan Rank di Gim Valorant, Kenapa?

Riot Games, selaku pengembang gim kabarnya akan mengubah penamaan rank teratas di dalam Valorant.

oleh Yuslianson diperbarui 29 Mei 2020, 10:30 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2020, 10:30 WIB
Valorant
Valorant. (Doc: Riot Games)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Jelang peluncuran Valorant pada 2 Juni 2020, Riot Games, selaku pengembang gim kabarnya akan mengubah penamaan rank teratas di dalam gim.

Informasi, tingkatan rank di dalam gim bergenre FPS (first person shooter) ini diawali dari Iron lanjut ke Bronze, Silver, Gold, Platinum, Diamond, Immortal, dan paling teratas yaitu Valorant.

Yup, Valorant. Ini berdasarkan sistem rank yang dibetuk oleh Riot Games untuk gim berjudul Valorant ini. Bikin bingung bukan?

Agar tidak membuat bingung di masa mendatang, perusahaan pun memutuskan untuk mengubah nama rank teratas tersebut saat gim ini resmi meluncur.

"Kami menyadari hal ini. Karena itu, tim Riot akan mengubah rank Valorant saat gim ini diluncurkan pada 2 Juni mendatang," ucap desainer senior Valorant, Sean Szopinski, sebagaimana dikutip dari Polygon, Jumat (29/5/2020).

 

Ranking Mode Lebih Menantang

Riot Games Siap Rilis Valorant pada 2 Juni

Lebih lanjut Szopinski juga mengungkap, sistem rank di Valorant akan lebih menarik setelah resmi meluncur ketimbang pada saat fase beta-nya.

Pada fase close beta, gamer yang mencapai ranking Valorant tidak mendapatkan insentif untuk terus bermain begitu mencapai peringkat teratas.

Selama menang, gamer tidak mendapatkan hadiah dan tidak ada cara untuk mengetahui seberapa jauh peringkat mereka dibandingkan pemain peringkat teratas lainnya.

Valorant akan mulai bisa diunduh secara gratis pada 2 Juni mendatang.

Riot Games Akan Rilis Valorant di PS4 dan Mobile?

Dikutip dari akun Twitter leaker gim Valorant @ValorantLeaked via Segment Next, Selasa (5/5/2020), ia menemukan sebuah kode iOS, Android, dan PS4 tersimpan di dalam file gim Valorant versi beta.

Informasi, Riot Games baru secara resmi diumumkan pada Maret tahun ini untuk pengguna PC dilanjutkan dengan fase beta pada bulan lalu.

Sejak diumumkan, gim Valorant mendapatkan sambutan yang luar biasa dari komunitas gamer di berbagai dunia dan cukup populer di Twitch.

Riot Games sendiri sempat mengatakan, fokus mereka saat ini adalah mendorong pengembangan Valorant di PC. Namun, mereka juga mengatakan sangat terbuka untuk mengeksplorasi peluang di platform gim lainnya. 

(Ysl/Isk)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya