Tri Tawarkan Promo Streaming Film Lokal untuk Meriahkan HUT RI ke-75

Operator seluler 3 Indonesia menawarkan promo streaming konten video-on-demand KlikFilm bagi pelanggannya dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-75.

oleh M Hidayat diperbarui 17 Agu 2020, 20:07 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2020, 18:00 WIB
3 Tawarkan Promo Streaming Film Lokal Meriahkan HUT RI ke-75
3 Tawarkan Promo Streaming Film Lokal Meriahkan HUT RI ke-75... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Operator seluler 3 Indonesia menawarkan promo streaming konten video-on-demand KlikFilm bagi pelanggannya dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-75.

Selama periode 8 Agustus hingga 4 September 2020, pelanggan 3 yang membeli paket 5GB+KlikFilm 7 hari seharga Rp29.000, baik melalui aplikasi bima+ maupun *393*5#, akan berkesempatan untuk mendapatkan hadiah paket MovieMax Plus 10GB (termasuk langganan KlikFilm 30 hari) dan pulsa Rp10.000.

Melalui program ini, 3 berharap pelanggannya bisa memperingati HUT RI ke-75 dengan nyaman melalui tontonan hiburan terbaik karya anak bangsa.

"Promo ini bisa dimanfaatkan pelanggan agar lebih mudah dan puas menonton film-film karya anak bangsa lewat layanan streaming resmi selama di rumah saja," ujar Chief Commercial Officer Hutchison 3 Indonesia Dolly Susanto dalam keterangan tertulis.

Lebih lanjut, kata Dolly, pihaknya berharap program ini dapat memberikan pelanggan pengalaman streaming film lokal yang lancar dan menyenangkan.

 

Rekomendasi 4 Film

Selain itu, 3 Indonesia juga telah menyiapkan rekomendasi empat film yang dapat dinikmati pelanggan melalui paket MovieMax Plus di layanan KlikFilm, yang semuanya dapat diakses lewat aplikasi Bima+. 

1. Perburuan

2. Bumi Manusia

3. Film Warkop DKI Reborn 3

4. Si Juki The Movie: Panitia Hari Akhir

Syarat dan ketentuan program KlikFilm berhadiah dapat dilihat di halaman http://bimaplus.tri.co.id/KeepOnKlikFilm.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya