Rilis Smartphone Vision 2 Rp 1 Jutaan, itel Ajak Masyarakat Mulai Bisnis Online

itel merilis smartphone Vision 2, sembari mengajak masyarakat untuk memulai bisnis online dengan ponsel tersebut

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 18 Agu 2021, 12:45 WIB
Diterbitkan 18 Agu 2021, 12:45 WIB
itel rilis smartphone itel Vision 2 (Dok. itel)
itel rilis smartphone itel Vision 2 (Dok. itel)

Liputan6.com, Jakarta itel meluncurkan smartphone yang mereka sebut bisa membantu masyarakat untuk memulai bisnis online, yaitu itel Vision 2.

Kyle Zhang, Regional Sales Manager itel Indonesia mengatakan, smartphone tersebut mereka sediakan dengan harga terjangkau, serta memiliki fitur yang mendukung bisnis daring.

"Kami memahami tantangan yang dihadapi masyarakat Indonesia selama masa pembatasan kegiatan ini," kata Zhang dalam siaran pers yang diterima Tekno Liputan6.com, Rabu (18/8/2021).

"Banyak teman yang sementara tidak bisa bekerja atau yang penghasilannya menurun," Zhang menambahkan.

Secara spesifikasi, itel Vision 2 memiliki kapasitas baterai 4 ribu mAh, dengan sistem manajemen daya otomatis All Power Master. Selain itu, mereka juga memiliki RAM 3 GB dan ROM 64 GB.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Sediakan Face Unlock dan Sensor Sidik Jari

itel rilis smartphone itel Vision 2 (Dok. itel)
itel rilis smartphone itel Vision 2 (Dok. itel)

itel Vision 2 juga mendapat dukungan Android TM 10 (edisi Go) dengan aplikasi pra-instal yang lebih ringan dan dioptimalkan. Hal ini demi menghadirkan pengalaman yang lebih mulus saat berselancar di internet, membuka aplikasi, atau mengambil foto.

Mereka juga menyediakan lebih dari 25 GB ruang penyimpangan kosong untuk menyimpan hasil foto, video, dan memasang lebih banyak aplikasi yang dibutuhkan.

Selain itu, gawai ini juga dilengkapi face unlock dan delapan fungsi fingerprint sensor untuk memberikan perlindungan lebih lanjut terhadap privasi pengguna.

Harga Rp 1 Jutaan

itel rilis smartphone itel Vision 2 (Dok. itel)
itel rilis smartphone itel Vision 2 (Dok. itel)

itel pun mengatakan bahwa perangkat tersebut dapat digunakan untuk berjualan daring melalui smartphone, bergabung dengan perusahaan kurir online, hingga membuat konten yang menghibur.

itel juga menambahkan, selain berbisnis, perangkat tersebut bisa digunakan untuk mengembangkan keahlian dan keterampilan dengan mengikuti berbagai kelas online.

Perusahaan tersebut mengungkapkan bahwa itel Vision 2 mereka dirilis dengan harga Rp 1.349.000.

"itel menyediakan smartphone Vision 2 dengan harga terjangkau dan fitur-fitur yang dapat mendukung kamu dalam menjalankan bisnis online," kata Zhang.

Infografis 6 Tips Isolasi Mandiri di Rumah

Infografis 6 Tips Isolasi Mandiri di Rumah. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 6 Tips Isolasi Mandiri di Rumah. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya