10 Game Paling Banyak Diunduh Agustus 2021, Apa Saja?

Sementara itu, first person shooter Garena Free Fire dari Garena, PUBG Mobile dari Tencent, dan Subway Surfers dari Sybo Games melengkapi daftar lima besar mobile game paling banyak diinstal di seluruh dunia untuk bulan Agustus 2021.

oleh M Hidayat diperbarui 14 Sep 2021, 18:00 WIB
Diterbitkan 14 Sep 2021, 18:00 WIB
PUBG Mobile
PUBG Mobile x Jujutsu Kaisen. (Doc: Tencent)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - My Talking Angela 2 meraih titel mobile game paling banyak diunduh di seluruh dunia pada Agustus 2021. menurut laporan Sensor Tower, game besutan Outfit7 itu telah mengumpulkan 28,5 juta pemasangan.

"Negara dengan penginstalan My Talking Angela 2 terbanyak selama periode ini adalah India sekitar 18 persen dan Brasil sebanyak 10,4 persen," kata Sensor Tower, dikutip Selasa (14/9/2021). 

Di tempat kedua ada Fidget Toys Trading dari Tap2Play dengan sekitar 27 juta pemasangan. Negara dengan jumlah pemasangan Fidget Toys Trading terbesar adalah Brasil sebesar 13,7 persen, diikuti oleh Indonesia sebesar 9,3 persen.

Sementara itu, first person shooter Garena Free Fire dari Garena, PUBG Mobile dari Tencent, dan Subway Surfers dari Sybo Games melengkapi daftar lima besar mobile game paling banyak diinstal di seluruh dunia untuk bulan Agustus 2021.

Pasar mobile game secara global menghasilkan 4,7 miliar unduhan di App Store dan Google Play pada Agustus 2021. Dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu, ada penurunan sekitar 4 persen.

"Pasar No. 1 untuk unduhan game global adalah India, yang mengumpulkan lebih dari 825 juta pemasangan, atau 17,6 persen dari total unduhan di seluruh dunia. Amerika Serikat menduduki peringkat No. 2 dengan angka 8,3 persen, diikuti oleh Brasil pada 8,2 persen," ujar Sensor Tower.

Daftar Lengkap

  • My Talking Angela 2
  • Fidget Toys Trading
  • Garena Free Fire
  • PUBG Mobile
  • Subway Surfers
  • Count Masters
  • Ludo King
  • Bridge Race
  • Doll Designer
  • Roblox

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

App Store

Ilustrasi App Store
Ilustrasi App Store (Foto:Shutterstock)... Selengkapnya
  • PUBG Mobile
  • Roblox
  • Count Masters
  • Subway Surfers
  • Project Makeover
  • Call of Duty: Mobile
  • My Talking Angela 2
  • Honor of Kings
  • Run Rich 3D
  • Castle Raid

 

Google Play Store

Google Play Store di Smartphone Android
Google Play Store di Smartphone Android. Liputan6.com/Mochamad Wahyu Hidaya... Selengkapnya
  • My Talking Angela 2
  • Fidget Toys Trading
  • Garena Free Fire
  • Ludo King
  • PUBG Mobile
  • Bridge Race
  • Doll Designer
  • Subway Surfers
  • Count Masters
  • Arrow Fest

Infografis Tentang Game

Dampak Game Online
Infografis dampak bermain video game berlebihan (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya