PUBG Mobile Gelar Turnamen Jawara Cup Season 2 Berhadiah Rp 285 Juta

PUBG Mobile Indonesia menggelar turnamen Jawara Cup Season 2 dengan prize pool sebesar Rp 285 juta. Cek informasinya di sini.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 15 Nov 2021, 19:00 WIB
Diterbitkan 15 Nov 2021, 19:00 WIB
PUBG Mobile Jawara Cup Season 2
Kompetisi komunitas PUBG Mobile Jawara Cup Season 2 (Foto: PUBG Mobile Indonesia).

Liputan6.com, Jakarta - PUBG Mobile menghadirkan Jawara Cup Season 2, turnamen untuk mendukung komunitas pemain PUBG Mobile (PUBG Mobile Jawara Community/ PMJC).

Sekadar informasi, pendaftaran untuk mengikuti Jawara Cup Season 2 telah dibuka mulai dari 12 November hingga 21 November 2021.

Pendaftarannya dilakukan secara online sehingga memudahkan tim komunitas untuk mendaftarkan timnya agar bisa mengikuti PUBG Mobile Jawara Cup Season 2.

Tim komunitas hanya perlu mengakses ke www.pmjc.id, lalu masuk ke halaman ‘Esports’, pilih ‘Daftar Tim’, masukkan data yang dibutuhkan dan klik ‘Submit’ setelah semua data terisi.

Selanjutnya, babak qualifier Jawara Cup Season 2 akan diadakan pada 22-26 November 2021 dan babak grand final akan digelar pada 30 November 2021.

Pada Jawara Cup Season kedua kali ini, PUBG Mobile telah mempersiapkan hadiah Rp 285 juta untuk tim komunitas yang memiliki mental menjadi jawara selanjutnya.

Jenis kompetisi yang dipertandingkan adalah squad TPP (third-person perspective) di setiap provinsi.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Antusiasme Tinggi

Ilustrasi Game Mobile, PUBG
Ilustrasi Game Mobile, PUBG (Photo by SCREEN POST on Unsplash)

Agar membuat semakin seru, PUBG Mobile akan mempertemukan para jawara dari masing-masing provinsi untuk diadu kembali di babak grand final dan mencari jawara sesungguhnya.

Sekadar informasi, turnamen komunitas PUBG Mobile ini diadakan karena antusiasme dan jiwa kompetitif komunitas yang tinggi di season pertama, bulan lalu.

Sebelumnya pada turnamen Jawara Cup Season 1, lebih dari 15 ribu pemain mengikuti kompetisi. Dari jumlah tersebut, 3.819 pemain mendaftar pada kategori solo player dan 11.308 pada kategori squad player. Di mana, satu squad terdiri dari empat pemain sehingga total terbentuk 2.827 squad.

Asah Jiwa Kompetitif Player

Oppo Reno6
Bermain gim PUBG Mobile di Oppo Reno6 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W).

Country Manager PUBG Mobile Indonesia, Jenny Zhuang mengatakan, pihaknya puas dengan antusiasme ribuan peserta dari seluruh Indonesia.

"Ribuan peserta yang mendaftar dari 400 kabupaten atau kota dari 34 provinsi di Indonesia untuk mengikuti turnamen antar-komunitas terbesar di Indonesia yang kami gagas pada bulan lalu," katanya, dikutip dari keterangan resmi yang diterima Senin (15/11/2021).

Ia mengatakan, selama pertandingan, jiwa kompetitif para player sangat terasa baik pada saat babak qualifier maupun grand final.

"Melihat semangat dan masukan-masukan dari mereka, kami dengan bangga mempersembahkan Jawara Cup Season 2 yang pastinya tidak akan kalah seru dari season pertamanya,” kata Jenny.

(Tin/Ysl)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya