Liputan6.com, Jakarta - Xiaomi mengumumkan bakal memboyong tablet Redmi Pad mereka ke pasar Indonesia pada 17 November 2022 mendatang. Sebelumnya, mereka juga sudah merilis tablet Xiaomi Pad 5 di September 2021.
Associate Marketing Director Xiaomi Indonesia, Stephanie Sicilia mengatakan, kehadiran Redmi Pad adalah wujud komitmen mereka untuk terus menghadirkan inovasi teknologi yang berhak untuk diakses semua lapisan masyarakat.
Baca Juga
"Kehadiran Redmi Pad tentunya melengkapi pilihan masyarakat modern yang ingin menikmati teknologi dalam berbagai skenario penggunaan mulai dari hiburan, produktivitas, dan juga parenting," ujarnya.
Advertisement
Mengutip siaran pers, Jumat (4/11/2022), tablet Xiaomi Redmi Pad hadir dengan lauar 10,61 inci beresolusi 2K dan refresh rate 90Hz, untuk memberikan pengalaman browsing, scrolling, dan menjelajahi internet dengan lebih mulus.
Selain itu, tablet Redmi yang satu ini juga sudah dilengkapi sertifikasi light dari TUV Rheinland.
Redmi Pad juga menjadi perangkat tablet pertama di dunia yang menerima sertifikasi SGS Low Visual Fatigue, untuk membuatnya nyaman dan aman di mata ketika digunakan dalam waktu yang cukup lama ataupun kondisi cahaya yang redup.
Tablet ini mendapatkan dukungan dari prosesor kelas mid-range MediaTek Helio G99 dengan fabrikasi 6nm. Sementara baterainya termasuk memiliki kapasitas daya yang jumbo di 8.000 mAh.
Â
Dirilis dalam Dua Pilihan Warna
Redmi Pad juga memiliki quad speaker yang telah mengadopsi Dolby Atmos untuk membuat kualitas suara lebih imersif.
Xiaomi menyebut, Redmi Pad cocok digunakan untuk bermain game, editing konten multimedia, hingga mengakses berbagai hiburan bagi seluruh anggota keluarga, baik orang dewasa ataupun anak-anak.
Sementara untuk dokumentasi dan video call, Redmi Pad dibekali kamera utama 8MP dan ultra-wide 8MP.
Perangkat ini mengusung desain metal unibody dengan tebal 7,05 mm dan bobot 445 gram, serta akan dirilis di Indonesia dengan dua varian warna yaitu Graphite Gray dan Moonlight Silver. Untuk harga, Xiaomi belum mengungkapkannya.
Advertisement
Redmi A1 Resmi Melenggang di Indonesia
Xiaomi Indonesia sebelumnya memperkenalkan smartphone terbarunya untuk pasar Indonesia, yakni Redmi A1. Kehadiran smartphone ini untuk pasar Tanah Air sendiri sudah diungkap sejak sekitar dua pekan lalu.
"Xiaomi meyakini semua orang berhak menikmati inovasi teknologi. Oleh karena itu, Redmi A1 hadir untuk memberikan akses bagi seluruh lapisan masyarakat mengakses teknologi," tutur Direktur Xiaomi Technology Indonesia Manish Dangdi Jakarta, Jumat (28/10/2022).
Redmi A1 hadir dengan layar berukuran 6,52 inci dan memiliki desain Dot Drop Display. Layar perangkat ini mampu menghasilkan gambar berkualitas HD+.
Xiaomi membenamkan chipset MediaTek Helio A22 pada perangkat ini. Sementara untuk urusan fotografi, Redmi A1 hadir dengan kamera belakang 8MP dan kamera depan 5MP.
Sebagai penunjang performanya, ada baterai berkapasitas 5.000mAh dan sudah mendukung kemampuan fast charging 10W. Xiaomi juga akan menyertakan fitur Expansion RAM hingga 2GB di smartphone ini.
Bersama dengan peluncuran smartphone ini, Xiaomi juga menjalin kerja sama dengan Telkomsel. Lewat kerja sama ini, konsumen akan mendapatkan bundel kartu SIM BundlingMax yang terdapat dalam kemasan penjualan Redmi A1.
Pakai Android 12 Go
Untuk software, Redmi A1 menjalankan Android 12 Go yang dijanjikan akan mendapatkan pembaruan hingga dua tahun. Smartphone ini tersedia dalam dua pilihan warna, yakni light blue dan classic black.Â
Di Indonesia, Redmi A1 varian RAM 2GB/ROM 32GB dijual dengan harga Rp 1.149.000. Sementara untuk varian RAM 3GB/ROM 32GB dibanderol Rp 1.249.000.
Dalam penjualan perdana, Xiaomi juga menawarkan harga promosi khusus untuk pengguna Redmi 6A, Redmi 7A, Redmi 8A, Redmi 8A Pro, Redmi 8A, dan Redmi 10A yang pernah melakukan transaksi lewat Mi.com.
Nantinya, konsumen akan mendapatkan notifikasi untuk membeli HP Redmi terbaru ini dengan harga khusus Rp 999.000. Namun perlu diingat, penawaran ini terbatas.
(Dio/Ysl)Â
Advertisement