Liputan6.com, Jakarta - Canva mengumumkan inovasi baru yang memudahkan pengguna di Indonesia mengakses fitur premium. Hal itu dilakukan dengan memperkenalkan paket berlangganan 1 hari dan 7 hari.
Selain itu, Canva juga mengumumkan kemitraan strategis dengan GoPay. Kemitraan ini memungkinkan pengguna membayar biaya berlangganan dengan GoPay, setelah sebelumnya pembayaran hanya bisa dilakukan dengan PayPal, kartu kredit, dan kartu debet.
Baca Juga
Dengan paket berlangganan jangka pendek ini, Canva ingin memberikan fleksibilitas bagi pengguna untuk memilih durasi pemakaian sesuai dengan kebutuhan mereka.
Advertisement
"Dengan prakarsa ini, kami membuka akses Canva Pro kepada lebih banyak pengguna di Indonesia dengan menawarkan paket berdurasi lebih pendek dan tambahan metode pembayaran," tutur Head of Marketing for Southeast Asia Canva Ruoshan Tao dalam keterangan resmi yang diterima, Kamis (10/10/2024).
Nantinya, pelanggan Canva Pro dapat menikmati akses tak terbatas untuk template premium dan 100 jutaan aset desain di Canva, termasuk foto stok, video, audio, grafis, serta beragam hal lainnya.
Pelanggan Canva Pro juga dapat mengakes Magic Studio, serangkaian tool yang didukung AI. Beberapa tool yang ada di antaranya adalah Magic Write dan Magic Media: Text to Graphic.
Head of Global Partnerships GoPay Vrutika Mody juga menuturkan, GoPay senang bermitra dengan Canva untuk memberdayakan beragam orang Indonesia, mulai dari pebsinis, sektor UMKM, mahasiswa, dan pekerja kreatif.
Kolaborasi ini juga cocok dengan misi GoPay yakni membuka akses layanan keuangan yang aman dan mudah untuk semua orang Indonesia.
"Dengan cara gotong royong, kami menjembatani kreativitas dan perdagangan, agar orang Indonesia dapat berjaya di era ekonomi digital," ujar Vrutika.
Biaya Paket Langganan Canva Pro Harian
Dengan opsi paket berlangganan yang lebih pendek, berikut adalah daftar lengkap paket Canva Pro yang tersedia.
- 1 hari : Rp 14.000/hari
- 7 hari : Rp 39.000/minggu
- Bulanan : Rp 95.000/bulan
- Tahunan : Rp 769.000/tahun
Untuk berlangganan paket Canva berdurasi pendek, ikuti langkah-langkah mudah berikut ini
- Masuk ke canva.com lewat browser di web atau ponsel
- Kemudian, klik Coba Canva Pro
- Pilih paket Satu Kali, dan pilih 1 hari atau 7 hari.
- Langkah selanjutnya, pilih metode pembayaran yang tersedia. Opsi pembayaran bisa memakai GoPay, kartu kredit, atau kartu debet.
- Ikuti petunjuk di layar untuk metode pembayaran yang telah dipilih.
- Setelah pembayaran diproses, Canva Pro akan aktif secara otomatis.
Advertisement
Canva Glow Up! Antarmuka Kini Makin Nyaman Buat Ngedit
Beberapa bulan lalu, Canva juga telah meluncurkan fitur baru dan kehadiran paket berlangganan khusus bisnis di acara Canva Create di Los Angeles, AS.
Di acara itu, Canva menghadirkan perombakan desain baru untuk antarmuka penggunaan (User Interface/UI), dengan homepage baru, dan peningkatan pengalaman editing bagi semua pengguna.
Pembaruan tersebut merupakan perombakan desain terbesar perusahaan setelah lebih dari satu dekade berdiri.
Tak sampai di situ, aplikasi Canva juga menghadirkan paket berlangganan Enterprise baru bagi perusahaan yang ingin menggunakan aplikasi ini dengan beberapa fitur khusus.
Selain itu, perusahaan juga memperkenalkan fitur baru Canva, yaitu Magic Studio dan Visua Suite. Menariknya, kedua fitur ini didukung oleh kecerdasan buatan (AI).
Perombakan Antarmuka Canva
Melanie Perkins, CEO dan salah satu pendiri Canva, mengatakan perusahaan sangat antusias untuk menghadirkan pengalaman baru bagi pengguna awam hingga profesional untuk membuat desain di Canva.
"Kami sangat antusias untuk memperkenalkan pengalaman Canva yang diperbarui dan serangkaian produk baru untuk memberdayakan setiap organisasi dalam mendesain," ujar Melanie, sebagaimana dikutip dari Gadgets360, Minggu (26/5/2024).
"Kami mendemokratisasi ekosistem desain pada dekade pertama dan sekarang berharap dapat menyatukan ekosistem desain, AI, dan alat alur kerja yang terfragmentasi untuk setiap organisasi pada dekade kedua,” Melanie menambahkan.
Salah fitur yang dipamerkan dari acara tersebut adalah keputusan Canva untuk mengubah platformnya termasuk halaman beranda dan ruang pengeditan.
Canva menyebut, antarmuka pengguna baru dirancang untuk mempercepat alur kerja dan meningkatkan produktivitas tempat kerja, serta menghadirkan beberapa perubahan untuk tingkatkan pengalaman editing.
Advertisement