6 Fitur WhatsApp Ini Wajib Dicoba saat Imlek, Biar Tahun Baru Makin Seru

Kamu merayakan Tahun Baru Imlek tapi terpisah jarak? Jangan khawatir, WhatsApp punya deretan fitur WhatsApp yang dijamin bisa membuat tahun baru Imlek kamu tetap seru meski terpisah jarak dengan keluarga dan orang tersayang.

oleh Agustin Setyo Wardani Diperbarui 28 Jan 2025, 19:00 WIB
Diterbitkan 28 Jan 2025, 19:00 WIB
Ilustrasi arti Gong Xi Fa Cai saat Tahun Baru Imlek
Ilustrasi arti Gong Xi Fa Cai saat Tahun Baru Imlek (dok.pexels)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Perayaan Tahun Baru Imlek bagi mereka yang merayakan sudah di depan mata. Sayangnya karena mungkin terpisah jarak, ada banyak orang yang merayakan dengan keluarga menggunakan teknologi, seperti WhatsApp.

Lewat aplikasi chatting seperti WhatsApp, pengguna bisa merayakan Imlek bersama orang-orang tersayang sembari mengekspresikan diri dalam percakapan.

Untuk itu, WhatsApp mengungkap deretan fitur WhatsApp yang memungkinkan penggunanya tetap terhubung selama Tahun Baru Imlek ini.

1. Buat Ucapan dengan Foto

Agar ucapan Tahun Baru Imlek lebih personal, pengguna WhatsApp bisa membuat ucapan tahun baru dari foto mereka sendiri.

WhatsApp menyiapkan 30 latar belakang, filter, dan efek di WhatsApp untuk membuat stiker jadi lebih personal.

2. Kreasikan Stiker

Kalau kamu sudah berpakaian rapi dan berada di rumah kerabat. Kamu bisa membuat seri stiker WhatsApp menggunakan foto dari smartphone kamu. Caranya mudah dan langsung melalui aplikasi WhatsApp.

3. Pakai Fitur Polling

Ilustrasi Polling di grup WhatsApp (Liputan6.com/Giovani Dio Prasasti)
Ilustrasi Polling di grup WhatsApp (Liputan6.com/Giovani Dio Prasasti)... Selengkapnya

Apakah kamu adalah pengguna WhatsApp yang tengah merencanakan perayaan Tahun Baru Imlek dengan keluarga?

Kamu bisa menyederhanakan prosesnya dengan polling cepat di obrolan grup untuk mengetahui pilihan tiap orang dan menghindari bahasan dan rencana yang tidak ada habisan.

Misalnya, kamu ingin mengetahui tanggal yang tepat untuk makan malam bersama, pengguna hanya perlu menuliskan tanggal-tanggal yang akan dijadikan opsi dan matikan opsi "izinkan jawaban ganda" ketika membuat polling.

4. Rencanakan Acara Melalui Grup

Susun pertemuan liburan dengan mudah dan bantu semua orang untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan dengan membuat acara di grup, seperti deskripsi acara, lokasi, tautan panggilan, dan durasi acara.

Acara juga dapat dilengkapi dengan pengingat, sehingga tidak perlu pesan tindak lanjut yang berulang.

5. Tetap terhubung lewat panggilan video

Group Call WhatsApp Kini Bisa Sampai 8 Orang. Dok: WhatsApp
Group Call WhatsApp Kini Bisa Sampai 8 Orang. Dok: WhatsApp... Selengkapnya

Meski terpisah jarak, pengguna bisa saling menyambut Tahun Baru Imlek dengan orang-orang terkasih. Salah satunya adalah melalui video call alias panggilan video.

Pengguna juga bisa kirimkan ucapan selamat dan ciptakan momen istimewa bersama dengan latar belakang dan filter yang menyenangkan, serta pilih peserta panggilan dengan mudah langsung dari obrolan grup.

 

6. Laporkan Pengguna Mencurigakan

Ilustrasi WhatsApp. Credit: WhatsApp
Ilustrasi WhatsApp. Credit: WhatsApp... Selengkapnya

Ada baiknya untuk selalu waspada terhadap penipuan untuk menyambut Tahun Ular. Salah satu caranya, ketika ada kontak tak dikenal menambahkan kamu ke obrolan grup, pastikan untuk memeriksa kartu konteks grup untuk mendapatkan detail lebih lanjut.

Mulai dari siapa yang membuat grup, tanggal grup dibuat, dan terakhir kamu bisa menentukan apakah mau join ke grup atau tidak. Kamu juga bisa memblokir dan laporkan nomor atau grup yang mencurigakan.

Infografis Cek Fakta
Infografis Cek Fakta: Kumpulan Hoaks Seputar Covid 19 terbaru yang beredar di WhatsApp (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya