Autodesk Rilis Aplikasi Desain untuk Perangkat Mobile

Dengan menggunakan Autodesk Product Design Suite dan Autodesk Factory Design Suite, Autodesk hadirkan aplikasi untuk pekerja desain.

oleh Ervina Anggraini diperbarui 03 Jul 2013, 16:01 WIB
Diterbitkan 03 Jul 2013, 16:01 WIB
autodek-130703b.jpg

Aplikasi desain umumnya bisa diakses melalui perangkat komputer dengan spesifikasi mumpuni. Namun kini semua pengguna smartphone dan tablet pun bisa menghasilkan karya desain berkualitas.

Dengan menggunakan Autodesk Product Design Suite dan Autodesk Factory Design Suite, Autodesk hadirkan aplikasi untuk pekerja desain. Aplikasi ini menyediakan layanan komputasi awan untuk menyederhanakan desain, visualisasi, dan simulasi alur kerja dari proses pembuatan hingga proses pengiriman.

"Kehadiran aplikasi Autodesk gratis untuk Android dan iOS memberikan kemungkinan semua pengguna smartphone menjadi desainer," ucap Chris Lee selaku Regional Sales Manager, Manufacturing Industry Autodesk ASEAN di One Pacific Place, Jakarta, Rabu (3/7/2013).

Bukan hanya menghadirkan solusi desain menyeluruh, Autodesk juga menghadirkan solusi cetak 3 dimensi untuk hasil desain yang telah dibuat. Beberapa perusahaan manufacturing yang menyimpan hasil desainnya dalam layanan komputasi awan bisa dicetak menggunakan printer 3D Autodesk.

Solusi yang baru dihadirkan ini melengkapi lini solusi lainnya seperti Autodesk Mechanical dan Autodesk Inventer yang banyak digunakan perusahaan Tanah Air. Selain menawarkan solusi desain untuk perusahaan manufacturing, Autodesk juga kerap digunakan oleh perusahaan perfilman.

"Kisaran harga produk USD 3.000-5.000 dianggap sesuai dengan kebutuhan pasar dan teknologi yang kami tawarkan," ujar Achirul Djamal, Country Manager Autodesk Indonesia. (vin/gal)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya