Google tampaknya tidak akan membiarkan para pengguna Android menanti lama kehadiran sistem operasi versi terbarunya. Sejak diumumkan pertama kali di kantor pusatnya di Mountain View pada awal September lalu, kabarnya Android KitKat akan tersedia dalam waktu dekat.
Kabar ini diketahui dari salah satu pihak internal Nestle di Jerman. Salah seorang karyawan yang enggan menyebutkan jati dirinya menyebut jika KitKat akan tersedia bulan depan.
Dilansir laman Techradar, Senin (23/9/2013) bocoran ini secara tidak sengaja dilontarkan oleh admin Facebook Nestle Jerman saat salah satu fans KitKat menanyakan ketersediaan sistem operasi Android 4.4. Admin akun Facebook Nestle Jerman pun menulis jika Android 4.4 akan tersedia bulan Oktober.
Seperti diberitakan sebelumnya, Google akhirnya memutuskan menggunakan nama KitKat untuk sistem operasi Android 4.4. Ide penggunaan nama cokelat cemilan asal Swiss ini secara spontan disebut oleh karyawan yang kerap menghabiskan waktu memakan coklat KitKat saat coding.
Google sendiri secara resmi sudah memperkenalkan kehadiran Android KitKat dan memajang ikon robot hijau berwarna cokelat di halaman kantornya di Mountain View, California. Bocoran terbaru pun mengatakan jika perusahaan yang didirikan oleh Sergey Brin dan Larry Page ini akan mengadakan acara pada 14 Oktober mendatang. (vin/gal)
Android 4.4 KitKat Akan Tersedia Bulan Oktober?
Bocoran ini secara tidak sengaja dilontarkan oleh admin Facebook Nestle Jerman saat salah satu fans KitKat menanyakan ketersediaannya.
Diperbarui 23 Sep 2013, 17:17 WIBDiterbitkan 23 Sep 2013, 17:17 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
IHSG Berpotensi Menghijau, Cermati Rekomendasi Saham Hari Ini 15 April 2025
Dugaan Suap Hakim PN Jakpus, KY Telusuri Pelanggaran Kode Etik
Raja Yordania: Di Bawah Kepemimpinan Prabowo, Indonesia Punya Peran Penting Termasuk Soal Atasi Perang di Gaza-Suriah
5 Zodiak yang Mungkin Sedang Kesulitan Finansial Sekarang, tetapi Ditakdirkan untuk Menjadi Kaya
Mengamuk di Klinik Kesehatan di Bali hingga Positif Konsumsi Narkoba, WN Amerika Hanya Diganjar Deportasi
Menkes Budi: Masalah Gigi Terbanyak Ditemukan pada Cek Kesehatan Gratis
Kemenpora Kucurkan Dana Bantuan Pelatnas 13 Cabor Rp 407 Miliar, PSSI Paling Jumbo
Punya Duit Rp 30 Juta, Pilih Beli iPhone 16 atau Emas?
Contoh Skill yang Paling Dicari di Dunia Kerja Modern
Jadwal SIM Keliling di Kota Bandung dan Kabupaten Bandung 14-20 April 2025
Aturan Ganjil Genap Jakarta Selasa 15 April 2025: Simak 26 Ruas Jalan yang Terdampak
Pengalaman Kencan Fuji: Bayar Sendiri dengan Pengusaha Kaya