Liputan6.com, Jakarta - Modal awal kerap menjadi sebuah momok yang menghantui pebisnis di awal mendirikan perusahaan. Pemilihan lokasi usaha yang strategis juga kerap terkendala pada biaya sewa yang relatif tinggi.
Akses lokasi usaha yang strategis kini bisa didapatkan oleh pebisnis pemula yang mendirikan perusahaan rintisan (startup) tanpa memikirkan biaya sewa yang mahal. V-office memungkinkan pelaku bisnis mendapatkan kantor virtual lengkap dengan karyawan dan nomor telepon untuk keperluan berkomunikasi langsung dengan klien.
"Hingga kini V-office sudah memiliki enam lokasi di titik-titik strategis di Jakarta mulai dari Mega Kunignan, Kebon Jeruk, SCBD, Thamrin, Slipi, TB Simatupang, dan Surabaya," ucap Albert Goh, CEO V-office Group saat konferensi pers di ajang Startup Asia 2013 di Plaza Bapindo, Jakarta.
Semua panggilan telepon, email dan pesan faks yang diterima akan dikirim melalui email yang sebelumnya telah disinkronisasi. Waktu untuk menerima panggilan masuk, email dan faksimili bisa disesuaikan hanya pada waktu tertentu atau setiap saat.
Selain tersedia di Indonesia, V-office juga telah tersedia di delapan negara lain seperti Australia, China, Hong Kong, Malaysia, Filipina, Thailand, Turki, Inggris, dan Vietnam. Penyewa 'kantor virtual' juga bisa memanfaatkan fasilitas lain seperti ruang rapat, internet, dan fasilitas lainnya yang tersedia di salah satu lokasi gedung perkantoran jika hendak melakukan pertemuan dengan klien. (vin/dew)
V-office, Solusi Kantor Untuk Startup Pemula
V-office memungkinkan pelaku bisnis mendapatkan kantor virtual lengkap dengan karyawan dan nomor teleponnya.
diperbarui 23 Nov 2013, 12:49 WIBDiterbitkan 23 Nov 2013, 12:49 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Yang Terjadi saat Rumah Mbah Hamid Pasuruan Dilempari Batu oleh Orang Hasud, Pelaku Auto Taubat
La Nina Berpotensi Muncul di Indonesia, Kenali Tanda dan Dampak Buruknya
Prabowo Subianto Kaget Lihat Reaksi Heboh Peserta Acara GSN Saat Sebut Nama Titiek Soeharto
Studi Terbaru Lubang Hitam, Sumber Energi Gelap Sebabkan Perluasan Alam Semesta
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 5 November 2024
Bila Terpilih Jadi Gubernur Jakarta, Pramono Tegaskan KJP Tetap Akan Berjalan
Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Pentingnya Menjaga Keanekragaman Hayati
Pembobol Minimarket Tak Berkutik Saat Diringkus Sedang Mandi di Rumahnya
Buya Yahya Kisahkan Orang Jarang Ibadah tapi Matinya Husnul Khatimah, Ini Peringatannya
Angkringan di Solo Ini Jadi Tempat Favorit Prabowo Menjamu Jokowi hingga Gibran
NASA Pecahkan Rekor Baru Komunikasi Laser Melintasi Alam Semesta
Meraih Ridha Allah SWT Bahkan Jadi Wali Itu Gampang, Bisa dari Hal Sederhana Harian Ini Kata Gus Baha