Jelang perhelatan Mobile World Congress 2014 di Barcelona, Spanyol, LG memastikan kehadiran perangkat terbarunya. LG mengumumkan secara resmi kehadiran generasi penerus smartphone seri L.
Seperti dua generasi sebelumnya, LG langsung memperkenalkan tiga varian seri L sekaligus yakni L90, L70, dan L40.
Meski ditujukan untuk segmen menengah, namun LG tidak menggunakan spesifikasi yang ala kadarnya untuk ketiga ponsel barunya itu. Ketiganya dipastikan sudah dibekali sistem operasi Android 4.4 KitKat.
LG L90 mengusung layar 4,7 inci IPS dengan resolusi 540 x 960 piksel. Kamera 8 megapiksel (MP) dan 1,3 MP di sisi depan serta prosesor quad-core 1,2 GHz dengan RAM 1 GB dan memori internal 8 GB.
L70 merupakan ponsel yang mengusung spesifikasi sedikit di bawah L90 yakni layar 4,5 inci WVGA resolusi 400x800 piksel. Pilihan kamera utama 8MP atau 5MP dan VGA di sisi depan dengan chipset dual-core 1,2 GHz, RAM 1 GB, dan memori internal 4 GB.
Di antara ketiga ponsel terbaru LG, L40 III merupakan ponsel dengan spesifikasi paling 'minim' mulai dari layar 3,5 inci resolusi 320 x 480 piksel. L40 III didukung prosesor dual-core 1,2 Ghz, RAM 512 MB, memori internal 4 GB dan kamera utama 3 MP.
Menurut yang dilansir Phone Arena, perusahaan asal Korea Selatan ini memastikan ketiga handset barunya dapat ditemui di ajang MWC yang akan digelar dalam beberapa hari ke depan. Ketersediaan dan harga untuk ketiganya akan diumumkan kemudian oleh LG.
Baca juga:
LG G2 Mini Usung Spesifikasi Yang Tidak Mini?
LG G2 Mini Sudah Lolos Sertifikasi Bluetooth?
Fitur Knock On Kini Bisa Dipakai Pengguna LG L II
Ponsel Murah LG Penerus Seri L Segera Hadir
Meski ditujukan untuk segmen menengah, namun LG tidak menggunakan spesifikasi yang ala kadarnya untuk ketiga ponsel barunya itu.
diperbarui 17 Feb 2014, 20:00 WIBDiterbitkan 17 Feb 2014, 20:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
PM Ishiba Pastikan Jepang Ikut Kembangkan PLTP Muara Laboh
Cocok untuk 'Healing', Berikut Rekomendasi Tempat Camping di Sumbar
Syukuran Penetapan Warisan Budaya Takbenda , 40 Grup Reog Geruduk Kantor Kemenko Perekonomian
Konser Raya 3 Dekade HUT Indosiar, Yovie & Nuno Deg-degan Nyanyikan Lagu Judi di Hadapan Rhoma Irama
Penampilan adalah Cermin Kepribadian: Mengungkap Makna di Balik Tampilan Seseorang
Ada Cap Tangan di Kaca Mobil Patrick Kluivert, Antusiasme Tinggi Sambut Kedatangan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Perbedaan Yakiniku dan Teriyaki: Mengenal Dua Hidangan Ikonik Jepang
Konser Raya 3 Dekade Hari Kedua, Tara Andini Memukau dengan Kupu-Kupu hingga Flip It Up
Slank Meriahkan Konser Raya 3 Dekade Indosiar Luar Biasa Malam Puncak Kedua
Sambut Kedatangan Patrick Kluivert, Suporter Timnas: Indonesia, Indonesia!
Bentuk Jari Kaki dan Kepribadian: Mengungkap Karakter Melalui Anatomi Kaki
Shin Tae-yong Akhirnya Buka Mulut usai Dipecat Timnas Indonesia, Ucapkan Terima Kasih ke PSSI dan Erick Thohir