Jadwal Pertandingan Asian Games 2018, Jumat 17 Agustus

Asian Games 2018 memainkan lima cabor hari ini (17/8/2018).

oleh Windi Wicaksono diperbarui 17 Agu 2018, 09:00 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2018, 09:00 WIB
Asian Games 2018, Persiapan Countdown Asian Games 2018
Logo Asian Games 2018. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Liputan6.com, Jakarta - Meski Asian Games 2018 secara resmi baru dibuka besok (18/8/2018), tapi sejumlah cabang olahraga sudah mulai dipertandingkan beberapa hari sebelumnya. Hari ini (17/8/2018) ada lima cabor yang bermain.

Bertepatan dengan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia, Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Laos di babak penyisihan grup cabor sepak bola putra di Stadion Patriot, Bekasi.

Lima cabor Asian Games 2018 yang dipertandingkan hari ini yaitu sepak bola putra, sepak bola putri, bola basket putri, bola tangan putra, dan polo air putri. Belum ada perebutan medali untuk hari ini.

Dari lima cabor itu, hanya tiga cabor yang memainkan kontingen Indonesia hari ini. Ketiganya yakni sepak bola putra, bola tangan putra, dan polo air putri.

Tim bola tangan putra Indonesia akan melawan Arab Saudi petang ini pukul 14.00 WIB. Kemudian tim polo air putri Indonesia menghadapi Hong Kong sore ini pukul 14.30 di Jakarta. Berikut jadwal pertandingan Asian Games 2018 hari ini (17/8/2018). 

*Update terkini Asian Games 2018 mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga informasi terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di sini

Jadwal pertandingan Jumat (17/8)

20151227- Peluncuran Logo Asian Games 2018-Jakarta
Balon bergambar Logo Asean Games 2018 Jakarta-Palembang. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Sepak Bola Putra

Grup A

Hong Kong vs Palestina (Stadion Patriot Chandrabhaga; 16.00 WIB)

Indonesia vs Laos (Stadion Patriot Chandrabhaga; 19.00 WIB)

Grup E

Bahrain vs Kirgistan (Stadion Si Jalak Harupat; 16.00 WIB)

Malaysia vs Korea Selatan (Stadion Si Jalak Harupat; 19.00 WIB)

Grup F

Iran vs Korea Utara (Stadion Wibawa Mukti; 16.00 WIB)

Myanmar vs Arab Saudi (Stadion Wibawa Mukti; 19.00 WIB)

Sepak Bola Putri

Grup B

Korea Utara vs Tajikistan (Stadion Bumi Sriwijaya; 18.30 WIB)

China vs Hong Kong (Stadion Gelora Sriwijaya JSC; 18.30 WIB)

Bola Basket Putri (Hall Basket GBK)

Grup A

Chinese Taipei vs Korea (10.00 WIB)

India vs Kazakhstan (16.00 WIB)

Grup B

Jepang vs China (12.30 WIB)

Mongolia vs Hong Kong (18.30 WIB)

Jadwal Lain

Bola Tangan Putra (GOR POPKI Cibubur)

Grup A

Qatar vs Iran (16.00 WIB)

Grup B

Korea Selatan vs Jepang (09.00 WIB)

Grup C

Indonesia vs Arab Saudi (14.00 WIB)

Grup D

India vs Irak (18.00 WIB)

Bahrain vs Chinese Taipei (20.00 WIB)

Polo Air Putri (Stadion Akuatik GBK)

Grup A

Indonesia vs Hong Kong (14.30 WIB)

Kazakhstan vs Thailand (15.50 WIB)

Jepang vs China (17.10 WIB)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya