Liputan6.com, Jakarta - Pemotongan anggaran pemerintah yang akan dilakukan pemerintah atas persetujuan DPR RI dalam APBNP 2014 dinilai dapat mengganggu sejumlah target Kementerian/Lembaga di tahun 2014.
Salah satu K/L yang menyayangkan pemotongan tersebut adalah Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN).
Kepala Program Pesawat Terbang LAPAN, Agus Aribowo mengakui pemotongan anggaran ini akan sedikit mempengaruhi pengerjaan proyek pesawat N219.
"Kita sudah berjuang supaya tidak dipotong, kita terus lobi, akhirnya tetap dipotong tapi sedikit. Ini berarti kita harus terus bekerja lebih keras lagi, harus kreatif," jelas dia di Jakarta, Sabtu (24/5/2014).
Pada tahun 2014, total anggaran LAPAN mencapai Rp 400 miliar namun akhirnya hanya dialokasikan sebesar Rp 310 miliar. Sedangkan untuk tahun 2015 turun lagi menjadi Rp 90 miliar.
Agus menambahkan untuk pengembangan proyek N219 tahun ini ditargetkan akan diselesaikan tahap pembuatan komponen pesawat mulai dari hidung hingga ekor pesawat.
"Januari 2015 mulai dirakit, target kita Agustus 2015 jadi pesawat, prototype dulu dan kemudian kita terbangkan pertama kali bulan Oktober 2015," tegas dia.
Pesawat berkapasitas 219 seat ini akan dialokasikan untuk penerbangan perintis yang mayoritas di wilayah timur Indonesia dan kemudian akan diekspor ke negara lain.
"Untuk mampu dijual itu harus mempunyai 630 jam terbang. Itu perlu waktu satu tahun lebih, kalau nggak ada masalah, Desember 2016 harus lolos, lolos uji mesin, kemudian uji getaran, uji ketahahan," kata Agus.
Meski belum rampung, namun saat ini N219 sudah memiliki pelanggan yang diantaranya Lion Group bakal membeli 100 buah pesawat, Pemda Papua 15 pesawat, Pemda Aceh 6 peawat dalam nego, Sulaewi 6 pesawat, Riau 4 pesawat, Thailand 20 pesawat, dan TNI AL 15 pesawat. (Yas/Nrm)
Pemerintah Pangkas Anggaran, Proyek Pesawat N219 Ikut Terimbas
Salah satu K/L yang menyayangkan pemotongan tersebut adalah Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN).
Diperbarui 24 Mei 2014, 18:13 WIBDiterbitkan 24 Mei 2014, 18:13 WIB
Salah satu K/L yang menyayangkan pemotongan tersebut adalah Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN).... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Profil Greg Nwokolo, Pesepak Bola Asal Nigeria yang Dirumorkan akan Kembali Perkuat Timnas Indonesia
Apa Arti Taaruf: Memahami Proses Perkenalan Islami Menuju Pernikahan
Dzikir dan Doa Salat Maghrib Sesuai Ajaran Rasulullah, Amalkan Setiap Hari
Mengikuti Jejak Pecco Bagnaia, Ai Ogura Capai Hasil Rookie Terbaik di MotoGP Sejak Era Marc Marquez
Potensi Cuaca Ekstrem Masih Ada, Ini yang Harus Dilakukan Warga Lampung
350 Kata Penyemangat Diri untuk Bangkitkan Motivasi dan Semangat
Tujuan Sholat Tahajud dan Waktu Terbaik Mengamalkannya, Pahami Tata Caranya yang Benar
Memahami Arti Plagiat dan Cara Menghindarinya, Jadi Isu Serius dalam Dunia Akademik
Indonesia Perkuat Investasi Infrastruktur dengan Canada
Bendungan Katulampa Siaga 3 hingga Selasa Siang 4 Maret 2025: Warga Jakarta Waspada Banjir Kiriman
Arti Doa Berbuka Puasa: Makna Mendalam dan Keutamaannya
Konser Untuk Korban Sakit Hati Lagi Juicy Luicy dan Adrian Khalif Berakhir Di Banjarmasin, Penggemar Minta Tambah Kuota