Liputan6.com, Jayapura - Untuk meningkatkan perekonomian dan menciptakan lapangan baru bagi masyarakat setempat, PT Bank Pembangunan Daerah Papua (Bank Papua) membuat program mengirimkan 1.000 pengusaha asli Papua ke beberapa lembaga di Pulau Jawa, untuk mendapat pendidikan menjadi pengusaha yang produktif.
Direktur Utama Bank Papua, Johan Kafiar menuturkan, program tersebut dimulai pada tahun ini dan akan berakhir sampai dengan tahun 2022 nanti. Khusus untuk tahun ini, Bank Papua telah mengirim 100 pengusaha dan diharapkan jika kembali ke Papua dapat melakukan hal yang telah dipelajari selama berada di lembaga tersebut.
“Diharapkan pada tahun 2022, 1000 pengusaha asli Papua dapat mengembangkan usahanya di seluruh tanah Papua dengan baik dengan harapan agar perekonomian masyarakat setempat dapat berubah lebih baik, dengan mengembangkan potensi alam yang ada,” jelasnya, Senin (14/7/2014).
Untuk mengembangkan kewirausahaan di Papua, Bank milik pemerintah daerah itu juga melakukan rekrutmen bagi mahasiswa yang memiliki pola pikir usaha, yang nantinya akan di sekolahkan di perguruan tinggi. Tujuannya adalah untuk menciptakan pengusaha baru dan dapat memberikan lapangan pekerjaan bagi orang lain.
“Saat ini ada ratusan pedagang asli Papua dan pengusaha asli setempat yang diberikan kredit tanpa jaminan. Besarannya juga bervariasi dari Rp 500 ribu hingga Rp 5 juta. Jika sudah maju, maka dapat diberikan kredit dengan jumlah lebih besar dan ada jaminannya. Apalagi saat ini Pemda sedang merintis lembaga penjamin daerah yang difokuskan pada pelaku usaha,” katanya.
Untuk mendorong perkembangan perekonomian di Papua, Bank Papua juga membuka divisi khusus bagi pengusaha kecil yang difokuskan bagi pengusaha asli Papua, yakni Divisi Perekonomian Rakyat Papua. (Katharina Janur/Gdn)
1.000 Pengusaha Papua Dididik Jadi Pengusaha Sukses
Bank Papua membuka divisi khusus bagi pengusaha kecil yang difokuskan bagi pengusaha asli Papua, yakni Divisi Perekonomian Rakyat Papua.
diperbarui 14 Jul 2014, 15:32 WIBDiterbitkan 14 Jul 2014, 15:32 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Rangkaian Kopi Edisi Terbatas Koleksi Kolaborasi dengan Head Chef Kereta Mewah Orient Express
Kurangi Gejala Maag dan Gangguan Lambung, Berikut Manfaat Alpukat yang Harus Diketahui
Polres Jakpus Tingkatkan Patroli Jelang Libur Nataru
Sering Disebut Kembaran Bumi, Ini Fakta Venus yang Sesungguhnya
Arti Mimpi Akan Menikah: Makna, Tafsir, dan Penjelasan Lengkap
Hati-Hati, Jadi Ustadz Bisa Sia-Sia karena Hal Ini Ungkap Buya Yahya
Arti Mimpi Naik Pesawat: Simbol Perjalanan Hidup dan Ambisi
Kejagung dan BPOM Bertemu, Bahas Kerja Sama Pendampingan Masalah Pidana dan Perdata
Kue Cucur, Kuliner Tradisional Khas Betawi Punya Filosofi Mendalam
Khloe Kardashian Tiru Gaya Berani Bianca Censori, Pakai Bodysuit Thong dan Celana Ketat Berenda
Mimpi Teman Meninggal: Makna, Penyebab, dan Cara Mengatasinya
Arti Mimpi Kesurupan: Makna, Penyebab, dan Cara Mengatasinya