Liputan6.com, Jakarta - PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) tengah menjalani proses seleksi yang dilakukan oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) terkait akuisisi PY Bank Mutiara Tbk. Jika berhasil memiliki Bank Mutiara, BRI akan menggabungkannya dengan salah satu anak usahanya.
"Kalau dapat nanti bisa kami gabung ke BRI Agro, akan konsolidasikan," kata Direktur Utama BRI Sofyan Basir di kantor pusat BRI, Jakarta, Selasa (22/7/2014).
Sofyan menambahkan BRI masih akan menggunakan dana cash internal perusahaan untuk mengambil alih Bank Mutiara.
Menurut Sofyan, untuk membeli bank yang sebelumnya bernama Bank Century Tbk tersebut, mereka tidak akan menggunakan sumber dana dari obligasi rekap meski penawaran mereka lebih rendah dibanding calon investor dari Hongkong dan Jepang.
Sayangnya Sofyan enggan mengungkapkan berapa penawaran yang dilakukan pihak asing dan berapa penawaran yang dilakukan oleh BRI. Hanya saja dikatakannya penawaran oleh BRI di bawah Rp 3 triliun.
Seperti diketahui meski penawaran lebih rendah ketimbang calon investor asing, Sofyan mengaku tetap akan mempertahan penawarannya meski di bawah penawaran asing dan dirinya tetap optimis.
"Optimis, yang penting kami ingin lihat due diligent nya dulu, kami harapkan due diligent selesai dua minggu lagi," jelasnya.
Perlu diketahui, BRI Agro sendiri adalah anak usaha BRI yang juga bergerak di bidang perbankan yang diambil alih dari Dapenbun (Dana Pensiun Perkebunan Nusantara) pada tahun 2011. (Yas/Gdn)
BRI Bakal Gabungkan Bank Mutiara dengan BRI Agro
BRI masih akan menggunakan dana cash internal perusahaan untuk mengambil alih Bank Mutiara.
Diperbarui 22 Jul 2014, 19:19 WIBDiterbitkan 22 Jul 2014, 19:19 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Adakah Sholat Kafarat di Jumat Terakhir Ramadhan yang Bisa Ganti Sholat Sepanjang Hidup? Buya Yahya dan UAS Menjawab
Puncak Arus Mudik Lebaran di Bandara Juanda Diperkirakan Pada 28 Maret
Pria Berseragam ASN Palak THR di Pasar Induk Cibitung, Polisi Tangkap Pelaku
Sakit di Akhir Ramadhan? Jangan Bersedih, Syekh Ali Jaber Ungkap 3 Kabar Gembira
Guru Asal NTT yang Gugur Ditembak KKB di Yahukimo Papua Disebut Sosok Berdedikasi Tinggi pada Pendidikan
Tayang Lebaran, 5 Film Indonesia Ini Bisa Jadi Pilihan Hiburan
350 Caption Buat Lebaran yang Menyentuh Hati
3 Pemain yang Wajib Starter saat Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Doa-doa Mustajab di Bulan Ramadan: Kapan dan Bagaimana Membacanya?
Mengenal Lunar Horizon Glow
Wahyu Pertama Nabi Muhammad SAW: Peristiwa Bersejarah di Gua Hira
Kapan Idul Fitri 2025 Menurut Muhammadiyah, NU dan Pemerintah? Cek di Sini