Liputan6.com, Jakarta - Kinerja ekspor pada September 2014 mengalami penguatan yang cukup signifikan. Ekspor pada bulan ke-9 ini mampu mencapai US$ 15,3 miliar atau naik sebesar 5,5 persen dibanding bulan sebelumnya.
Menteri Perdagangan Rachmat Gobel mengatakan, peningkatan ini didorong oleh peningkatan ekspor nonmigas yang mencapai US$ 12,7 miliar atau naik 6,5 persen dibanding bulan lalu. Penguatan kinerja ekspor nonmigas ini September diperkirakan akan terus berlanjut mengarah ke pertumbuhan positif di akhir tahun ini.
"Pertumbuhan ekspor nonmigas menguat dibanding bulan lalu yang hanya naik 2,1 persen. Hal ini menunjukkan optimisme perbaikan ekspor di akhir tahun," ujarnya saat konferensi pers di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta Pusat, Selasa (4/11/2014).
Secara kumulatif, neraca perdagangan non-migas September 2014 mengalami surplus mencapai US$ 758,8 juta, meningkat dari bulan sebelumnya sebesar US$ 489,6 juta.
Peningkatan ekspor juga diikuti oleh peningkatan impor, terutama impor migas yang tumbuh 7,4 persen meski defisit sebesar US$ 1 miliar, sehingga neraca perdagangan nasional pada September 2014 mengalami defisit sebesar US$ 270,2 juta.
"Nilai ekspor non-migas mencapai US$ 12,7 miliar atau naik 6,5 persen dari bulan sebelumnya. Sementara ekspor migas mencapai US$ 2,6 miliar atau naik 0,9 persen dari bulan lalu," lanjutnya.
Rachmat menjelaskan, beberapa komoditas ekspor non-migas yang mengalami peningkatan, antara lain bijih, kerak, dan abu logam sebesar 57,8 persen, perhiasan atau permata sebesar 25,8 persen, serta kayu dan barang dari kayu 21,1 persen.
"Produk manufaktur yang juga mengalami peningkatan ekspor adalah mesin-mesin atau pesawat mekanik yang naik 11,1 persen, barang-barang rajutan 16,5 persen dan pakaian jadi bukan rajutan yang tumbuh 14,2 persen," jelas dia.
Sedangkan ekspor ke emerging market meningkat signifikan pada September 2014 dibanding bulan lalu, antara lain Australia sebesar 49 persen, Pakistan sebsar 19,7 persen, Arab Saudi sebesar 4,7 persen dan Uni Emirat Arab 4,4 persen.
Sedangkan selama Januari-September 2014, nilai ekspor Indonesia mencapai US$ 132,7 miliar atau mengalami penurunan sebesar 0,9 persen dibanding tahun lalu, yang terdiri dari ekspor migas sebesar US$ 23,4 miliar atau turun 1,4 persen dan ekspor non-migas US$ 109,3 miliar atau turun 0,8 persen. (Dny/Ndw)
Mendag Yakin Ekspor Terus Tumbuh Sampai Akhir Tahun
Kinerja ekspor pada September 2014 mengalami penguatan yang cukup signifikan.
Diperbarui 04 Nov 2014, 20:05 WIBDiterbitkan 04 Nov 2014, 20:05 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
10
Berita Terbaru
Karena Utang Rp 3 Juta, Anak Bunuh Ibu Kandung di OKU Timur Sumsel
Link Live Streaming Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Minggu 27 April 2025 Pukul 03.00 WIB
Soal Pemberantasan Judi Online, Ini Kata Sosiolog UGM
Cak Lontong Diangkat Jadi Komisaris Ancol
Lunakkan Donald Trump soal Tarif Impor, Sri Mulyani Ungkap Strategi Ini
Gadis Belia di Bone Jadi Korban Kekerasan Seksual Kakaknya, Ayah Malah Ikutan
Anak Bunuh Ibu Kandung di OKU Timur Mengaku Pistolnya Terjatuh dan Tertembak ke Korban
Mendadak Gantikan Gregoria Mariska di Piala Sudirman 2025, Ester Nurumi Siap Tempur
4 Orang Tewas dan 561 Terluka Akibat Ledakan Hebat di Pelabuhan Iran
Ledakan Besar Guncang Pelabuhan Iran, 4 Orang Dikabarkan Meninggal
Ekspor Banyuwangi Tembus 196 Juta Dolar AS, Jangkau 80 Negara
Cyrus Margono Tegaskan Bukan Naturalisasi, Sabar Menunggu Panggilan Timnas Indonesia