Liputan6.com, Jakarta- Sejumlah menteri menggelar rapat koordinasi (rakor) di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian guna membahas pengembangan industri baja nasional.
"Ini soal pengembangan industri baja nasional, semua masalahnya dibahas," ujar Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro di Kantor Menko Perekonomian, Jakarta Pusat, Selasa (23/12/2014).
Dia menjelaskan salah satu yang dibahas dalam rakor ini yaitu pengenaan bea masuk anti dumping bagi produk baja impor. Hal ini guna melindungi produk baja dalam negeri serbuan produk baja asal negara lain.
"Kita mau perbaiki bea masuk anti dumping sama tindakan pengamanan. Bea masuk anti dumping justru akan kita kenakan. Kita mendukung pastinya," kata dia.
Rapat ini dipimpin langsung oleh Menteri Koordinator Perekonomian Sofyan Djalil, dan dihadiri oleh beberapa menteri seperti Menteri Perindustrian Saleh Husin, Menteri Perdagangan Rachmat Gobel, Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro, Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup Siti Nurbaya, Kepala BKPM Franky Sibarani serta Direktur Utama PT Krakatau Steel Irvan Kamil Hakim. (Dny/Ndw)
Produk Baja Impor akan Dikenakan Bea Masuk Anti Dumping
Hal ini guna melindungi produk baja dalam negeri serbuan produk baja asal negara lain.
Diperbarui 23 Des 2014, 20:32 WIBDiterbitkan 23 Des 2014, 20:32 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Zakat 2025: Panduan Lengkap Mengenai Kewajiban dan Manfaatnya
Wakil Menteri PU Sebut Banjir Bekasi Bukan karena Tanggul Jebol, Tapi Intensitas Hujan Tinggi
Zakat dengan Uang Berapa: Panduan Lengkap Pembayaran Zakat Fitrah 2025
Memahami Nishab Zakat Penghasilan: Panduan Lengkapnya
Niat Zakat Fitrah untuk Adik Laki-laki dan Keluarga, Lengkap dengan Tata Cara dan Bacaan
Top 3 News: Banjir Rendam Perumahan di Bekasi, Ketinggian Air Capai Setinggi Ring Basket
Pengertian dan Tujuan PAUD: Membangun Fondasi Pendidikan Anak Sejak Dini
Lenovo Perkenalkan Laptop AI Yoga Pro 9i Aura dan IdeaPad Slim 3x di MWC 2025
Harga Minyak Anjlok ke Level Terendah, Harga BBM Bakal Turun?
350 Caption Hari Rabu Lucu untuk Menghibur Followers
Jumlah Bayar Zakat Fitrah 2025: Panduan Lengkap dan Terkini
Ustadz Das’ad Latif Ungkap 3 Golongan yang Puasa Ramadhan-nya Ditolak Allah, Siapa Saja?