Liputan6.com, Jakarta - Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak Kementerian Keuangan menyatakan telah menyodorkan draf Peraturan Pemerintah (PP) implementasi Pajak Pertambahan Nilai (PPN) jalan tol 10 persen kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pungutan pajak tersebut akan diberlakukan untuk kendaraan pribadi.
Direktur Jenderal Pajak, Sigit Priadi Pramudito mengungkapkan, PP soal penerapan pajak jalan tol 10 persen bakal segera keluar. Sayangnya dia masih belum dapat memastikan pemberlakuan pajak tersebut.
"Sebentar lagi PP PPN tol akan keluar. (Penerapannya) tergantung Presiden meneken PP-nya," ujar dia usai menghadiri Penandatanganan Komitmen Pengendalian Gratifikasi di kantor Kemenkeu, Jakarta, Rabu (24/6/2015).
Sigit mengaku, Ditjen Pajak telah melayangkan draft PP pajak jalan tol kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan tinggal menunggu penandatanganan draft PP. "Sudah diberikan," terang dia.
Sebelumnya, Sigit Priadi Pramudito mengaku telah berdialog dengan para pengusaha dalam penetapan tarif PPN jalan tol bagi kendaraan tertentu tersebut.
"Intinya untuk mobil-mobil besar (golongan II) yang mengangkut kebutuhan rumah tangga, tolong jangan dikenakan karena itu akan berdampak pada kenaikan harga. Tapi untuk mobil pribadi, oke," papar dia.
Lebih jauh Sigit menjelaskan, penerapan tarif PPN jalan tol 10 persen akan bersamaan dengan rencana kenaikan tarif tol dari PT Jasa Marga Tbk. Setiap ruas tol mengalami kenaikan pada bulan-bulan berbeda. (Fik/Ndw)
Mulai Kapan Pengguna Jalan Tol Dikenai Pajak?
Rencananya pungutan pajak tersebut diberlakukan untuk kendaraan pribadi.
Diperbarui 24 Jun 2015, 15:01 WIBDiterbitkan 24 Jun 2015, 15:01 WIB
Sejumlah loket pembayaran di jalan tol Cikopo-Palimanan siap di operesikan, Jawa Barat, Sabtu (13/6/2015). Sesuai Keputusan Menteri PUPR, usai peresmian jalan tol akan dibuka untuk sosialisasi tanpa tarif selama minimum 7 hari. (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Potret Mahalini Ultah ke-25 di Momen Puasa Perdana, Rizky Febian Beri Kejutan Spesial
Bumame Dapat Pendanaan Pra-Series A Akselerasi Industri Kesehatan di Indonesia
Resep Ayam Goreng Lengkuas untuk Buka Bersama, Kaya Cita Rasa Rempah
Bupati Bogor Rudy Surati BNPB Minta Bantu Lakukan Modifikasi Cuaca Usai Diguyur Hujan Intensitas Tinggi
Resep Ayam Goreng Mentega untuk Sahur Keluarga, Praktis Cepat Dibuat
Maruarar Sirait Bikin Daftar Hitam Pengembang Nakal
Jembatan di Kemang Pratama Bekasi Amblas, Jalan ditutup
Dealer Mercedes-Benz Gandeng PasarPolis, Tawarkan Asuransi Kendaraan Ramah Dikantong
Anwar Ibrahim Sambut Muhammadiyah: Nostalgia, Madani, dan Visi Bersama Malaysia-Indonesia
Arti Lailahaillallah Al Malikul Haqqul Mubin: Makna dan Keutamaan Dzikir Mulia
Nilai Transaksi Kripto Indonesia Melonjak 104 Persen diJanuari 2025
7 Buah Terbaik untuk Menjaga Kesehatan Selama Ramadan