Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman akan memberikan bebas visa kepada 47 negara. Pemerintah sendiri belum membeberkan negara mana saja yang dapat fasilitas tersebut.
Negara penerima bebas visa mesti memenuhi persyaratan utama pemeritah. "Negara-negara yang sering jadi masalah dalam soal drugs, soal stabilitas, ekspor radikalisme kita tidak kasih bebas visa," tutur Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli, Jakarta, Selasa (1/9/2015).
Dia menuturkan, jumlah negara penerima bebas visa tersebut berkurang dari usulan sebelumnya yang diterima sebanyak 50 negara. Lebih lanjut, ketentuan bebas visa ini akan berlangsung pada Oktober 2015 bertepat dengan musim turis akhir tahun.
"Kriterianya jelas negara-negara reputasi soal drugs, stabilitas, radikalisme. Akhirnya disepakati 45 negara plus 2 negara, Vatikan dan San Marino. Jadi total 47 negara," terang dia.
Tak sekadar pemberian bebas visa, Rizal mengatakan juga turut memperkuat pengamanan dalam negeri. Dalam hal ini, pihaknya menyatakan telah menggandeng instansi-instansi terkait seperti Badan Intelejen Negara (BIN), Kepolisian Republik Indonesia (Polri), dan Kementerian Hukum dan HAM.
"Kami minta kemanan terutama Intelejen, Polisi, Imigrasi untuk melakukan pengawasan post audit yang ketat. Maksudnya turis yang sudah datang kita monitor yang bandel," tuturnya.
Sebagai informasi, pemerintah sendiri getol mendorong sektor pariwisata sebagai salah satu basis perekonomian. Peremerintah menargetkan jumlah turis naik menjadi 20 juta hingga 5 tahun ke depan.
Kemudian, menaikan jumlah pekerja yang berhubungan langsung dengan sektor wisata dari 3 juta orang menjadi 7 juta orang. Lalu, menargetkan penerimaan devisa menjadi US$ 20 miliar. (Amd/Gdn)
Bebaskan Visa, RI Terapkan Tiga Syarat
Pemerintah getol mendorong sektor pariwisata sebagai salah satu basis perekonomian.
Diperbarui 01 Sep 2015, 14:13 WIBDiterbitkan 01 Sep 2015, 14:13 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Diaspora di Belanda Bangga Indonesia Menuju Swasembada Beras
Tampilan Melania Trump, Kenakan Mantel Hitam dan Tudung Berenda di Pemakaman Paus Fransiskus
Pemakaman Paus Fransiskus: Sederhana, Namun Bermakna di Basilika Santa Maria Maggiore
Peringati Hari Bumi, Jakarta Gelap Satu Jam pada 26 April 2025
VIDEO: Hilang 5 Hari, Pendaki Gunung Merbabu Ditemukan Meninggal Dunia
Jangan Pernah Benci Diri Sendiri, Tubuhmu Adalah Kendaraan Menuju Allah Kata Gus Baha
Gunung Semeru Enam Kali Erupsi, Tinggi Letusan Hingga 800 Meter
Potret Iring-iringan Jenazah Paus Fransiskus Menuju Basilika Santa Maria Maggiore
Etenia Croft Rilis Lagu Gapai Bintang, Lirik Lagunya Ungkap Semangat Meraih Mimpi
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Baru, Diklaim Punya Senjata Terhebat
Hasil MotoGP Spanyol 2025: Fabio Quartararo Blunder, Marc Marquez Juara Sprint Race
Mentan Minta Polisi Segera Tangkap Oknum Penjual Sapi Hibah di Karanganyar