Harga Bawang Merah Berangsur Turun

Harga bawang merah lebih murah Rp 2.000 menjadi Rp 40 ribu per kilogram pada pekan ini.

oleh Ilyas Istianur Praditya diperbarui 22 Apr 2016, 10:37 WIB
Diterbitkan 22 Apr 2016, 10:37 WIB
20160308-Bawang-Merah-Jakarta-AY
Harga bawang merah mengalami kenaikan hingga 40 persen. kenaikan harga hingga Rp 45 ribu per kg yang sebelumnya seharga Rp30 ribu per kg di Pasar Kramatjati, Jakarta, Selasa (8/3). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Harga bawang merah menjadi sorotan pemerintah mengingat pengaruhnya terhadap angka inflasi bulan lalu cukup tinggi. Tercatat andil inflasi mencapai 0,16 persen karena musim hujan.

Namun, kali ini, harga bawang merah di pasar tradisional mulai turun.Di pasar Mampang, Jakarta Selatan, harga jual bawang merah Rp 40 ribu per kilogram (Kg). Harga ini lebih murah Rp 2 ribu jika dibandingkan minggu lalu.

"Harga bawang merah sudah turun, tapi kalau hujan terus seperti beberapa hari ini biasanya nanti naik lagi," kata salah satu pedagang, Martinah (44) saat berbincang dengan Liputan6.com, Jumat (22/4/2016).

Tak hanya bawang merah yang menurun, harga jual bawang putih juga turun. Meski di masih tinggi, namun bawang putih saat ini dijual Rp 115 ribu per kg dari harga minggu lalu Rp 120 ribu per kg.

Sementara untuk harga cabai, mayoritas pada akhir pekan ini stabil. Harga jual cabai merah keriting dijual dengan harga Rp 30 ribu per kg. Begitu juga dengan cabai rawit yang dibanderol seharga Rp 25 ribu per kg.

Kenaikan sedikit terjadi di jenis cabai rawit hijau yang dihargai Rp 44 ribu per kg. Sebelumnya cabai rawit hijau ini dijual dengan harga Rp 42 ribu per kg.

"Kalau semua harga di pasar ini lebih stabil, apalagi seperti daging sapi dan bawang putih itu bisa murah, ‎masyarakat lebih merasakan perbedaan pemerintah dulu sama sekarang," ujar Ratih (40) salah satu pedagang.

Berikut pantauan pasar Liputan6.com:

Cabai Rawit Hijau Rp 44 Ribu per Kg

Cabai Merah Rp 30 Ribu per Kg

Telur Ayam Rp 22 Ribu per Kg

Daging Sapi Rp 112 Ribu per Kg

Daging Ayam Rp 20 Ribu per ekor

Minyak Goreng Rp 28 Ribu per Kg

Gula Pasir Rp 13 Ribu per Kg

Kentang Rp 12 Ribu per Kg

 

(Yas/Ahm)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya