Pemerintah Bentuk Badan Manajemen Talenta untuk Kelola Potensi Milenial

Badan Manajamen Talenta Nasional menjadi desain besar pemerintah agar SDM Indonesia dapat berdaya saing.

oleh Liputan6.com diperbarui 23 Des 2019, 15:15 WIB
Diterbitkan 23 Des 2019, 15:15 WIB
Moeldoko
Kepala Staf Presiden RI, Jenderal TNI (Purn) Moeldoko. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah serius untuk membentuk Badan Manajamen Talenta Nasional (MTN). Badan ini nantinya akan mengelola talenta muda Indonesia di berbagai sektor secara sistematis dan terintegritas.

Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko mengatakan di dalam Manajamen Talenta Nasional ini nantinya akan diisikan oleh talenta-talenta unggul anak-anak Indonesia yang terserak di seluruh provinsi Indonesia. Sebab, selama ini banyak anak muda di Indonesia yang memiliki potensi namun tidak ada yang mengelola dengan baik.

"Goal-nya adalah bagaimana membangun kapasitas nasional meningkat dengan baik. Indikator makro Indonesia masih cukup jauh dibanding negara lain sehingga harus dibenahi. Yang diinginkan presiden kita bisa bersaing global," katanya dalam rapat tingkat menteri pelaksanaan strategi Indonesia hadapi perang talenta global, di Kompleks Istana, Jakarta, Senin (23/12/2019).

Moeldoko mengatakan rencana pembentukan Badan Manajamen Talenta Nasional ini menjadi desain besar pemerintah agar SDM Indonesia dapat berdaya saing. Dengan demikian, ini diharapkan dapat meningkatkan pertumbugan ekonomi ke depannya.

"Agar talenta tadi dikelola dengan baik untuk meningkatkan pertumbuhan kami ke depannya," imbuh dia.

Dia menambahkan, nantinya, pembentukan badan ini akan dibahas bersama dengan Presiden Joko Widodo dalam rapat terbatas di Istana Kepresidenan. Sehingga ada keputusan final apakah akan dibuat di dalam satu badan, atau sebaliknya diurus di bawah kementerian lembaga.

"Ini baru desain besarnya, kalau sudah terbentuk siapa mengelola, badan sendiri, dibawah kementerian, atau taskforce nanti yang akan menentukan badan itu. Nanti tetap keratas dulu bagaimana masukan dari para menteri. Nanti akan dirataskan di presiden," sebut dia.

 

Dorong Pertumbuhan Ekonomi

4 Pokok Kebijakan 'Merdeka Belajar', Ini Penjelasan Mendikbud
Nadiem Makarim (Sumber: Kemdikbud.go.id)

Di tempat yang sama, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Nadiem Anwar Makarim mengapresiasi langkah pembentukan badan MTN ini. Mengingat, badan ini nantinya tidak hanya diharapkan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi, namun juga memberikan rasa percaya diri kepada para telenta muda.

"Dari sisi kami ini gerakan untuk membina dan mengapresiasi talenta secara nasional luar biasa pentingnya. Karena saat ini yang penting bukan ekonomi saja tapi kepercayaan diri karena banyak anak muda yang tidak ada visibilitas. Mendukung mereka mentoring bagainana di panggung indonesia dan dunia. Ini luar biasa untuk keyakinan diri bangsa untuk mencapai impiannya," pungkasnya.

Reporter: Dwi Aditya Putra

Sumber: Merdeka.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya