Liputan6.com, Jakarta - Harga emas hari ini yang dijual oleh PT Pegadaian (Persero) kompak turun semua pada perdagangan Selasa 8 November 2022. Pegadaian menjual berbagai jenis emas seperti emas Antam, emas UBS, emas Antam Batik dan emas Antam Retro.
Melansir portal resmi Pegadaian, Selasa (8/11/2022), harga emas Pegadaian untuk jenis Antam dengan ukuran 1 gram dijual Rp 984.000, turun Rp 3.000 dari perdagangan kemarin yang dipatok Rp 987.000.
Baca Juga
Kemudian harga emas UBS 1 gram dipatok Rp 945.000 turun dari perdagangan kemarin yang ada di angka Rp 953.000. Sedangkan harga emas Retro melemah menjadi Rp 953.000 dari sebelumnya  Rp 956.000.
Advertisement
Untuk harga emas di Pegadaian hari ini yang termurah dipatok Rp 505.000 pada jenis UBS dengan ukuran 0,5 gram. Sedangkan termahal adalah emas Antam dengan harga Rp 922.199.000 dengan ukuran 1.000 gram.
Masyarakat bisa memantau langsung Rincian harga emas 24 karat di Pegadaian melalui website resminya www.pegadaian.co.id.
Hingga kini, Pegadaian menjual berbagai jenis emas batangan yaitu Emas Antam, emas Antam Retro, emas Antam Batik dan emas UBS.
Harus tahu jika harga emas Pegadaian berubah-berubah mengikuti pasar. Berikut ini daftar lengkap dan terbaru harga emas Pegadaian hari ini:
Harga Emas Antam
- Harga emas Antam 0,5 gram = Rp 544.000
- Harga emas Antam 1 gram = Rp 984.000
- Harga emas Antam 2 gram = Rp 1.906.000
- Harga emas Antam 3 gram = Rp 2.833.000
- Harga emas Antam 5 gram = Rp 4.687.000
- Harga emas Antam 10 gram = Rp 9.315.000
- Harga emas Antam 25 gram = Rp 23.157.000
- Harga emas Antam 50 gram = Rp 46.230.000
- Harga emas Antam 100 gram = Rp 92.378.000
- Harga emas Antam 250 gram = Rp 230.669.000
- Harga emas Antam 500 gram = Rp 461.121.000
- Harga emas Antam 1000 gram = Rp 922.199.000
Â
Harga Emas UBS
- Harga emas UBS 0,5 gram = Rp 505.000
- Harga emas UBS 1 gram = Rp 945.000
- Harga emas UBS 2 gram = Rp 1.875.000
- Harga emas UBS 5 gram = Rp 4.633.000
- Harga emas UBS 10 gram = Rp 9.216.000
- Harga emas UBS 25 gram = Rp 22.992.000
- Harga emas UBS 50 gram = Rp 45.888.000
- Harga emas UBS 100 gram = Rp 91.740.000
- Harga emas UBS 250 gram = Rp 229.281.000
- Harga emas UBS 500 gram = Rp 458.022.000
Â
Harga Emas Antam Batik
- Harga emas Antam Batik 0,5 gram = Rp 617.000
- Harga emas Antam Batik 1 gram = Rp 1.139.000
- Harga emas Antam Batik 8 gram = Rp 8.615.000
Â
Harga Emas Antam Retro
- Harga emas retro 0,5 gram = Rp 509.000
- Harga emas retro 1 gram = Rp 953.000
- Harga emas retro 2 gram = Rp 1.885.000
- Harga emas retro 3 gram = Rp 2.801.000
- Harga emas retro 5 gram = Rp 4.654.000
- Harga emas retro 10 gram = Rp 9.249.000
- Harga emas retro 25 gram = Rp 22.991.000
- Harga emas retro 50 gram = Rp 45.899.000
- Harga emas retro 100 gram = Rp 91.715.000
- Harga emas retro 250 gram = Rp 229.009.000
- Harga emas retro 500 gram = Rp 457.797.000
- Harga emas retro 1000 gram = Rp 915.551.000.
Â
Â
Harga Emas Stabil, Investor Fokus Data Inflasi AS
Harga emas stabil pada perdagangan Senin di dekat posisi tertinggi dalam tiga pekan yang dicapai pada perdagangan Jumat lalu. Gerak harga emas pada perdagangan Senin ini didukung oleh pelemahan dolar AS.
Sementara itu, investor tengah menanti data inflasi AS yang akan keluar di akhir pekan ini. Data ini akan mempengaruhi rencana kenaikan suku bunga Bank Sentral AS atau the Fed.
Mengutip CNBC, Selasa (8/11/2022), harga emas di pasar spot berakhir turun 0,34 persen ke level USD 1.674,49 per ounce, setelah naik lebih dari 3 persen ke level tertinggi sejak 13 Oktober di USD 1.681,69 per ounce pada perdagangan Jumat.
Sedangkan harga emas berjangka AS naik 0,06 persen menjadi USD 1.677,60 per ounce.
"Pelemahan nilai tukar dolar AS, imbal hasil obligasi yang sedikit turun ikut membantu harga emas dan seluruh kompleks logam mulia mengalami penguatan," kata analis senior RJO Futures, Bob Haberkorn.
Â
Advertisement
Dolar AS
Dolar AS menambah pelemahan ke level terendah dalam lebih dari satu minggu. Hal ini membuat emas lebih menarik bagi pemegang mata uang lainnya.
Data pada Jumat kemarin menunjukkan pengusaha AS mempekerjakan lebih banyak pekerja dari yang diharapkan pada Oktober, tetapi kenaikan tingkat pengangguran menjadi 3,7 persen meningkatkan harapan bahwa bank sentral AS akan kurang agresif pada kenaikan suku bunga ke depan.
Meskipun emas dipandang sebagai lindung nilai inflasi, suku bunga yang lebih tinggi meningkatkan biaya peluang memegang emas batangan.
Â