Belajar Jaringan dari Anak Muda Lulusan SMK Jago Trading

Untuk apa sukses kalau tidak berdampak bagi sesama, terutama mampu membantu orang di sekitaranya agar sukses juga.

oleh Jayadi Supriadin Diperbarui 21 Apr 2025, 23:21 WIB
Diterbitkan 21 Apr 2025, 22:32 WIB
Di usianya yang masih muda, Yohanes Bayu Tri Susanto membuktikan pendidikan rendah bukan hambatan untuk sukses. Ia dikenal sebagai mentor handal agen asuransi di komunitas Yochira Corp. (Liputan6.com)
Di usianya yang masih muda, Yohanes Bayu Tri Susanto membuktikan pendidikan rendah bukan hambatan untuk sukses. Ia dikenal sebagai mentor handal agen asuransi di komunitas Yochira Corp. (Liputan6.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Di usianya yang masih muda, Yohanes Bayu Tri Susanto membuktikan pendidikan rendah bukan hambatan untuk sukses. Meskipun hanya lulusan SMK, ia sukses menginspirasi banyak orang terutama menjadi trader emas handal tanah air.

Tak hanya itu, kegemarannya bergelut dengan banyak orang, Yohanes dikenal sebagai mentor aandal agen asuransi di komunitas Yochira Corp, sebuah komunitas agen asuransi yang kerap memberikan edukasi pemahaman ke masyarakat tentang asuransi.

“Ya tentu tidak mudah untuk bisa ke titik ini, saya sudah jatuh bangun membangun usaha dari muda, banyak jalan terjal saya lalui,” ujar dia.

Menurutnya, tekad dan semangat yang kuat menjadi salah satu penggerak utama dalam meraih kesukesan. Di usianya yang masih relatif muda dia sudah memiliki segudang pengalaman dalam finansial bisnis hingga memberikan inspirasi bagi banyak orang.

“Biasalah ya banyak orang tidak suka juga dengan keberhasilan kita, apalagi kita masih muda, mungkin merasa tersaingi “ Ujarnya dia dengan senyum hangat.

Namun bak ‘anjing meggonggong kafilah tetap berlalu’ ia mampu terapkan prinsip itu dengan matang. Kemampuannya menganalisa pergerakan pangsa pasar saham terutama emas, mampu menjadi inspirasi banyak orang hingga memberikan edukasi bagi mereka.

“Memang kesuksesan yang saya raih tidaklah mudah, namun dengan ragam ujian akhirnya mampu menginspirasi banyak orang untuk bergelut di bidang yang saya jalani selama ini,” kata dia.

Tidak hanya itu, kesuksesan yang ia raih diharapkan mampu memberikan banyak manfaat bagi sesama. Tercatat Ia aktif menjadi donatur tetap di beberapa yayasan sosial panti asuhan di wilayah Jawa-Bali.

“Untuk apa sukses kalau tidak berdampak bagi sesama, terutama mampu membantu orang di sekitaranya agar sukses juga,” kata dia.

Saat ini Yohanes, fokus menjalankan usaha sebagai digital trading, termasuk mentor di komunitas agen asuransi Yochira Corp, sebuah komunitas agen asuransi yang kerap memberikan edukasi pemahaman ke masyarakat tentang asuransi, agar menjadi tenaga pemasar asuransi yang profesional dengan anggota ribuan agen profesional.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya