Mengenal BMW iX, Mobil Listrik Canggih Delegasi KTT ASEAN 2023 Labuan Bajo

Pemerintah secara resmi telah menerima 13 mobil listrik canggih dari BMW Indonesia. Mobil listrik itu adalah BMW iX yang akan digunakan untuk KTT ASEAN 2023

oleh Arief Rahman Hakim diperbarui 15 Apr 2023, 12:00 WIB
Diterbitkan 15 Apr 2023, 12:00 WIB
13 Mobil Litrik BMW iX Resmi Jadi Mobil KTT ASEAN 2023
Deretan mobil BMW iX yang akan diserahkan kepada Kemensetneg sebagai mobil KTT ASEAN 2023 di Jakarta (13/04/2023). Kendaraan resmi para presiden dan perdana menteri dari 10 negara peserta KTT ASEAN yang diadakan pada tanggal 9-11 Mei 2023. (Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah secara resmi telah menerima 13 mobil listrik canggih dari BMW Indonesia. Mobil listrik itu adalah BMW iX. Sebanyak BMW iX akan menjadi tunggangan para presiden negara-negara ASEAN yang akan hadir di KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo, NTT.

President Director BMW Group Indonesia Ramesh Divyanathan menyampaikan, BMW Indonesia selalu berkomitmen untuk mendukung dan menjadi bagian aktif dalam ragam kegiatan kenegaraan pemerintah Indonesia, termasuk penyelenggaraan KTT ASEAN SUMMIT dengan tema ASEAN Matters: Epicentrum of Growth. Sebagai Sustainable Mobility Partner.

Pada kesempatan ini, BMW menghadirkan kendaraan full listrik yang ramah lingkungan dan hadirkan inovasi terdepan.

"BMW iX yang digunakan pada KTT ASEAN 2023 adalah Sport Activity Vehicle full-listrik premium modern yang dirancang secara cerdas untuk menghadirkan interior modern yang nyaman, luas dan kemewahan minimalis," ujar Ramesh dikutip Sabtu (15/4/2023).

Keunggulan BMW iX

BMW iX merupakan hasil dari keunggulan teknologi baru BMW Group dalam menghadirkan inovasi yang berkaitan dengan mobil listrik dan digitalisasi.

Teknologi BMW eDrive generasi kelima memungkinkan kenikmatan pengalaman berkendara bebas emisi dengan penggerak semua roda elektrik dan jangkauan jarak yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan sehari-hari.

Motor listrik, transmisi, dan elektronika daya BMW iX hadir bersama sebagai paket yang sangat terintegrasi dalam satu atap.

Konstruksi kompak ini menguntungkan efisiensi sistem penggerak. Selain didorong oleh aerodinamis yang dioptimalkan dan desain ringan yang cerdas, BMW iX hasilkan efisiensi yang menonjol untuk segmennya. Konsumsi daya listrik BMW iX xDrive40 rata-rata dalam siklus WLTP di bawah 20 kWh per 100 kilometer.

Bisa Melaju 420 Km

Seperti motor listrik, elektronika daya, dan teknologi pengisian daya untuk BMW iX, baterai tegangan tinggi juga merupakan produk dari teknologi BMW eDrive generasi kelima. Diposisikan di bawah lantai kendaraan sebagai komponen integral dari bodi.

Kepadatan energi gravimetri baterai lithium-ion telah meningkat sekitar 20 persen dibandingkan baterai generasi sebelumnya.

Sel baterai diproduksi sesuai dengan spesifikasi yang tepat dari BMW Group dan diintegrasikan ke dalam baterai tegangan tinggi model khusus.

Oleh karena itu, unit baterai BMW iX xDrive40 memiliki kandungan energi (gross) lebih dari 70 kWh hasilkan jangkauan yang dihitung WLTP hingga 420 km.

 

 

 


Jokowi: Semua Negara Anggota ASEAN Hadiri KTT di Labuan Bajo Mei 2023

Logo KTT ASEAN Summit 2023 menghiasi kawasan di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, Kamis (2/2/2023). KTT ASEAN Summit 2023 ini akan dilaksanakan pada 5 hingga 7 Mei mendatang. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Logo KTT ASEAN Summit 2023 menghiasi kawasan di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, Kamis (2/2/2023). Salah satu alasan Presiden Jokowi menunjuk Labuan Bajo sebagai tuan rumah KTT ASEAN Summit 2023 adalah untuk memulihkan industri pariwisata di Indonesia Timur pasca diterpa pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Presiden Joko Widodo atau Jokowi memastikan semua negara anggota ASEAN akan menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN Summit 2023 di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT). Adapun KTT akan digelar pada Mei 2023 mendatang.

"Ya semua anggota ASEAN hadir," ujar Jokowi usai meninjau kesiapan fasilitas untuk KTT ASEAN Summit 2023 di Labuan Bajo, Selasa (14/3/2023).

Menurut dia, sejumlah venue yang akan digunakan untuk penyelenggaraan ASEAN Summit 2023 sudah siap untuk digunakan. Pemerintah akan mempercantik venue-venue tersebut untuk menyambut para pemimpin negara dan delegasi.

"Saya melihat beberapa venue sudah siap semuanya, tinggal sentuhan sedikit-sedikit," ucapnya.

Jokowi menyampaikan KTT ASEAN Summit 2023 juga akan digunakan untuk mempromosikan Labuan Bajo sebagai salah satu destinasi wisata super prioritas. Terlebih, Labuan Bajo memiliki pemandangan yang indah dan bagus untuk wisatawan.

"Di Gulo Mori ini bagus, kita lihat di Labuan Bajo juga bagus. Saya kira semuanya di tengok kanan, tengok kiri semuanya bagus dan indah ya," tutur Jokowi.

 


Peran Indonesia

Indonesia Menjadi Tuan Rumah KTT Asean
Logo KTT ASEAN Summit 2023 menghiasi kawasan di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, Kamis (2/2/2023). Presiden Joko Widodo atau Jokowi pun memutuskan bahwa KTT ASEAN Summit 2023 akan dilaksanakan di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, (NTT). (Liputan6.com/Johan Tallo)

Dalam KTT ASEAN yang berlangsung di Kamboja pada 13 November 2022, Indonesia mendapatkan mandat untuk memegang Chairmanship ASEAN 2023. Dengan menjadi ketua ASEAN ini maka di tahun ini Indonesia menjadi tuan rumah KTT Asean Summit 2023.

Presiden Joko Widodo atau Jokowi pun memutuskan bahwa KTT ASEAN Summit 2023 akan dilaksanakan di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, (NTT). KTT ASEAN Summit 2023 ini akan dilaksanakan pada Mei mendatang.

Salah satu alasan Presiden Jokowi menunjuk Labuan Bajo sebagai tuan rumah KTT ASEAN Summit 2023 adalah untuk memulihkan industri pariwisata di Indonesia Timur pasca diterpa pandemi Covid-19.

"Bapak Presiden sudah memutuskan Labuan Bajo untuk pelaksanaan ASEAN Summit," kata Menteri BUMN, Erick Thohir di ICE BSD City, Tangerang, Banten, Sabtu (14/1/2023).

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya