War Tiket Timnas Indonesia vs Argentina Lanjut Hari Ini 6 Juni 2023 Mulai Pukul 12.00 WIB

FIFA Match Day Timnas Indonesia vs Argentina akan berlangsung pada 19 Juni 2023. Penjualan tiket mulai 5 Juni 2023, khusus nasabah BRI. Penjualan tiket itu berlanjut kali ini untuk umum pada 6-7 Juni 2023.

oleh Agustina Melani diperbarui 07 Jun 2023, 07:45 WIB
Diterbitkan 06 Jun 2023, 07:19 WIB
FIFA Match Day, Indonesia Vs Argentina (Foto: Twitter/@PSSI)
FIFA Match Day, Indonesia Vs Argentina (Foto: Twitter/@PSSI)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Setelah "perang" tiket atau war ticket FIFA Match Day antara tim nasional (timnas) Indonesia vs Argentina untuk nasabah BRI, kini war tiket untuk umum kembali digelar Selasa, 6 Juni 2023.

Mengutip Instagram resmi @pssi, Selasa (6/6/2023), penjualan tiket FIFA Match Day: Indonesia vs Argentina khusus nasabah BRI akan dimulai pada Senin (5/6/2023) pukul 12.00 WIB.

Selanjutnya penjualan tiket timnas Indonesia vs Argentina untuk umum digelar pada 6-7 Juni 2023 melalui website PSSI.org dan Tiket.com.

“Dilanjut untuk penjualan umum pada 6-7 Juni 2023 melalui website PSSI.org dan Tiket.com,” demikian mengutip akun @pssi.

Adapun penjualan tiket untuk umum juga akan dimulai juga pukul 12.00 WIB. “Generale sale:6-7 Juni 2023, pukul 12.00 WIB. Get ready & jangan sampai kelewatan, sobat tiket,” demikian mengutip akun instagram resmi @tiketcom.

Sebelumnya, harga tiket diumumkan yang termurah  untuk kategori III senilai Rp600.000, kategori II senilai Rp1.200.000, kategori I Rp2.500.000, hingga untuk kategori VIP Barat dan Timur seharga Rp4.250.000.

Syarat dan Ketentuan:

1.Tiket dibeli pada tanggal berikut ini:

-Tanggal 5 Juni: Eksklusif untuk pemegang kartu dan nasabah BRI

-Tanggal 6 dan 7 Juni: Penjualan secara umum (general public sales) untuk semua metode pembayaran

2.Pembayaran tiket bisa dilakukan melalui:

-Website PSSI: www.pssi.org

-Tiket.com (website, aplikasi, mobile)

3.1 (satu) KTP berlaku untuk maksimal pembelian dua tiket

Jadwal penukaran e-ticket menjadi gelang sebagai syarat penonton masuk ke stadion akan diinformasikan kemudian melalui akun resmi PSSI

4.Jadwal penukaran e-ticket menjadi gelang sebagai syarat penonton masuk ke stadion akan diinformasikan kemudian melalui akun resmi PSSI

5.Anak berusia 3 tahun dan ke atas wajib membeli tiket supaya bisa mendapat kursi sesuai kategori yang dibeli

6.Anak berusia di bawah 3 tahun tidak wajib membeli tiket dan hanya bisa duduk 1 kursi bersama dengan orangtuanya

7.Untuk tiket penyandang disabilitas dapat menghubungi admin PSSI di nomor 081280097121 untuk mendapatkan bantuan terkait pembelian tiket.

Erick Thohir: 20.000 Tiket Indonesia Vs Argentina Ludes dalam Waktu 9 Menit

Foto: Momen Perkenalan Dua Pemain Naturalisasi, Ivar Jenner dan Rafael Struick, Siap Mentas Bersama Timnas Indonesia di Piala Asia 2023
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memberikan keterangan kepada wartawan saat konferensi pers pengumuman resmi FIFA Matchday antara Timnas Indonesia melawan Argentina dan perkenalan dua pemain naturalisasi, Ivar Jenner dan Rafael Struick di ruang media Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Rabu (24/05/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)... Selengkapnya

Sebelumnya, Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir mengatakan, 20.000 tiket laga pertandingan Indonesia vs Argentina yang dijual pada Senin (5/6/2023), sudah ludes terjual dalam waktu sembilan menit. Menurut Erick Thohir, 40.000 tiket akan dijual hingga Rabu, 7 Juni 2023.

"Alhamdulillah kalua kita lihat hari ini dalam waktu 9 menit, itu 20.000 tiket terjual langsung. Besok akan ada lagi 20.000 tiket lagi, besoknya lagi ada 20.000 tiket lagi," kata Erick di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (5/6/2023).

Dia mengatakan harga tiket Indonesia vs Argentina terbilang murah. Pasalnya, tiket pertandingan Argentina vs Australia di China harganya dua kali lebih mahal dibandingkan Indonesia vs Argentina.

"Kita sudah buktikan, harga tiket Argentina di Indonesia itu jauh lebih murah dari yang ada di China, jauh lebih murah," jelas dia.

Menteri BUMN itu berharap pihak mengapresiasi industri olahraga, terutama sepakbola. Salah satunya, dengan membeli tiket pertandingan olahraha yang digelar di Indonesia.

"Jangan misalnya di industri entertainment ketika harga tiketnya sekian dibilang murah, tapi begitu kita bicara buat merah putih, membangun daripada generasi bangsa, dibilang tiketnya mahal," tutur Erick.

Dia menjelaskan beberapa tiket Indonesia vs Argentikan akan diberikan kepada sponsor swasta, statiun televisi yang menyiarkan pertandingan, hingga BUMN. Erick menyebut hal ini bagian dari pemberian pendidikan agar masyarakat mengapresiasi olahraga internasional.

"Ini sudah saya laporkan secara terbuka sejak awal bahwa ini bagian juga bagaimana kita mendidik masyarakat Indonesia apresiasi kepada pertandingan olahraga kelas dunia," pungkas Erick.

 

 

Erick Thohir Harap Presiden Jokowi Nonton Laga FIFA Match Day Indonesia Vs Argentina

Press Conference Launchin Tiket Timnas Indonesia vs Argentina
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (tengah), memberikan keterangan terkait tiket pertandingan FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Argentina di Media Center SUGBK, Jakarta, Senin (29/5/2023). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)... Selengkapnya

Sebelumnya, Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (Ketum PSSI) meyakini Presiden Joko Widodo atau Jokowi memiliki kepedulian yang tinggi terhadap olahraga sepak bola.

Oleh karena itu, Erick Thohir berharap Presiden Jokowi bisa menonton langsung pertandingan FIFA Matchday Indonesia vs Argentina pada Senin 19 Juni 2023.

"Tentu kami berharap Bapak presiden datang menonton pertandingannya tanggal 19 Juni jam 19.30, tempat sudah disediakan," ujar Erick, Senin (5/6/2023).

Erick menuturkan, PSSI sudah membuat daftar pejabat negara yang menjadi undangan pada pertandingan Indonesia vs Argentina. Salah satunya, Presiden Jokowi.

"Begini, kan kita sebagai PSSI punya juga hak mengundang. Saya rasa kementerian sudah kita list. Contoh Pak Menpora undangan, Pak Presiden undangan," ucap Erick.

Dia pun senang klub-klub sepak bola dan exco PSSI tidak serta merta meminta tiket gratis Indonesia vs Argentina. Erick menyebut mereka siap membeli tiket pertandingan FIFA Matchday Indonesia vs Argentina.

"Karena ini bagian mendidik, apresiasi masyarakat kepada sepak bola dan mendidik pssi untuk bisa mendapatkan dananya sendiri, tidak terus bergantung kepada orang seperti ini. PSSI harus berdiri tegak," pungkas Erick.

Seperti diketahui sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi belum memastikan dirinya akan ikut menonton langsung pertandingan Timnas Indonesia melawan Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta pada 19 Juni 2023. Jokowi belum mendapat tiket untuk menyaksikan laga tersebut.

"Enggak tau tiketnya dapet apa enggak. Kalau Argentina kan baru tadi (penjualan tiketnya)," kata Jokowi di Halaman Istana Merdeka Jakarta, Senin (5/6/2023).

 

War Ticket Indonesia vs Argentina

Tiket FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina mulai dijual, Senin (5/6/2023) mulai pukul 12.00 WIB. Tidak sampai 15 menit proses berjalan, seluruh tiket untuk kategori yang tersedia sudah ludes. 

Sebelumnya, PSSI telah membagi dua proses penjualan tiket laga Indonesia vs Argentina. Hari ini, diperuntukkan bagi pemegang BRI Card Holder, sementara 6-7 Juni 2023 untuk kalangan umum.  

Penjualan tiket pada hari pertama dilakukan melalui tiket.com dan situs resmi PSSI. Namun berdasarkan pantauan Liputan6.com dilansir kanal Ekonomi, seluruh tiket yang tersedia ludes kurang dari 15 menit. 

Sebelum membeli tiket, calon pembeli diminta mendaftarkan diri di website pembelian. Kemudian diminta ke masuk ke menu pembelian FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Argentina.

Muncul beragam pilihan harga dari Rp 600 ribu sampai Rp 4,25 juta. Peserta kemudian diminta mengisi sedikit data berupa nama, email dan nomor KTP. Pembelian tiket ini berlaku 1 KTP untuk 2 orang.

Ketika sudah memilih tiket sesuai keinginan, Liputan6.com mencoba melakukan pembayaran. Ternyata dari sini diminta berkali-kali mencoba pembayaran dan sekitar setengah jam akhirnya bisa masuk ke menu, yang sayang justru menunjukkan jika semua tiket sudah ludes terjual.

Ketika penjualan tiket dibuka, awalnya terpantau tiket Kategori 3 lebih dulu yang terjual habis. Baru kemudian beberapa menit berselang semua sisa kategori tiket yang masih dijual akhirnya ikut ludes diborong masyarakat yang ingin menyaksikan pertandingan persahabatan tersebut secara langsung.

 

Infografis FIFA Kawal Transformasi Sepak Bola Nasional Usai Tragedi Kanjuruhan. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis FIFA Kawal Transformasi Sepak Bola Nasional Usai Tragedi Kanjuruhan. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya