Liputan6.com, Jakarta PT Ara Samudra membuka lowongan kerja terbaru bulan ini di bidang Digital Marketing. Posisi yang dibuka saat ini adalah Digital Marketing.
Berdasarkan informasi situs resmi perusahaan, PT Ara Samudra adalah perusahaan yang bergerak dibidang Total marine service (melayani seluruh perbekalan kapal seperti supplier barang-barang kapal), general trading (perdagangan umum), pengurusan sertifikat SNI, Supplier.Â
Baca Juga
Ara Samudra juga salah satu Distributor Brankas dengan merek Hanmi Safe, Ara Samudra mendistribusikan Brankas ke seluruh indonesia.
Advertisement
Batas pendaftaran untuk lowongan kerja ini sampai 29 Februari 2024. Informasi terkait lowongan dan pendaftaran dapat Rekanaker akses melalui website https://karirhub.kemnaker.go. id/Â
Digital Marketing
Deskripsi Pekerjaan
- Memasarkan produk perusahaan
- Mempertahankan file/dokumen penjualan
- Mendukung Administrasi
- Mencadangkan aktivitas pemasaran
- Membuat laporan ke Manajemen (Mingguan dan Bulanan) semua aktivitas pemasaran.
Kualifikasi
- Laki-laki/Perempuan
- Pendidikan minimal SMA atau Sederajat
- Memiliki pengalaman min. 2 tahun sebagai Digital Marketing /ContentCreator/Digital Creative Planner/Social Media Specialist
- Menguasai Tools Ads (FB Business, IG Ads, Google Ads) dan E-Commerce
- Mahir dalam kemampuan edit Foto dan Video, manajemen media
- Mahir menggunakan aplikasi desain grafis (Adobe Family, Corel Draw, dll)
- Menguasai Digital Analytic dan memiliki planning skill yang baik.
10.955 Pencari Kerja Dapat Bantuan Modal Usaha, Sudah Kebagian?
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mencatat, hingga Desember tahun 2023, telah menyalurkan bantuan modal usaha kepada pencari kerja sebanyak 10.955 Tenaga Kerja Mandiri (TKM) dari target 11.000 Kelompok TKM.
Untuk meningkatkan hal tersebut, Kemnaker telah menggelar 'TKM Expo: Fantastik Festival', di GOR Gajah Mada, Mojosari, kota Mojokerto, Jawa Timur, pada 22-23 Desember 2023.
Kegiatan Tenaga Kerja Mandiri (TKM) Expo ini, merupakan ajang bagi TKM di wilayah Mojokerto, sekaligus bentuk dukungan Kemnaker terhadap para pelaku usaha yang mendapatkan bantuan modal TKM.
"Keberlangsungan acara hari ini merupakan wujud dukungan terhadap program TKM yang diharapkan dapat memperluas kesempatan kerja dan mengatasi jumlah pengangguran, " kata Menaker Ida Fauziyah di Mojokerto, Jawa Timur, Minggu (24/12/2023).
"Untuk wilayah Kabupaten/kota Mojokerto, hingga tahun 2023 terdapat kurang lebih 173 TKM yang menjadi penerima bantuan dari Kemnaker, " ujarnya.
Ida Fauziyah mengatakan digelarnya TKM Expo yang diikuti 100 stand dari berbagai wilayah di Jawa Timur, memberi sinyal kuat bagi para TKM Binaan, bahwa Kemnaker masih memikirkan dan memfasilitasi mereka untuk berkembang.
"TKM Expo bagi para kelompok TKM Binaan ini, merupakan kesempatan berharga sebagai sarana promosi produk usaha; meningkatkan jejaring antar UMKM serta rangkaian kegiatan selama kegiatan Festival TKM," kata Menakee.
Advertisement
Jangkar Wirausaha Nusantara
Di puncak acara penutupan TKM Expo, Ida Fauziyah juga meluncurkan Jangkar Wirausaha Nusantara (JAWARA) yang bertujuan untuk membentuk sociopreneurship pada anggotanya.
"Sociopreneurship adalah suatu konsep kewirausahaan yang berorientasi pada keuntungan dan dampak sosial positif, " ujar Ida Fauziyah.
Sementara Staf Khusus Menaker, Titik Masudah memberi apresiasi Kadisnaker Kabupaten Mojokerto dan seluruh pihak yang hadir di TKM EXPO. Sekecil apapun kontribusi akan memberikan dampak luar biasa bagi pengembangan TKM untuk menjadi wirausaha tangguh dan mengurangi angka pengangguran serta menciptakan ekosistem kewirausahaan yang baik
"Jangan pernah berhenti memfasilitasi peningkatan kompetensi para TKM, agar memiliki daya juang tangguh, berdaya saing dan mampu menjadi penyedia lapangan kerja secara berkelanjutan," pungkas Titik.