Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia dan Timnas Jepang akan segera melangsungkan duel di stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta malam nanti. Timnas Indonesia Vs Jepang, jika melihat dari peringkat FIFA per Oktober 2024, menampilkan Timnas Indonesia di posisi 130, sedangkan Jepang di peringkat 15.
Adapun market value tim nasional Indonesia per Oktober adalah Rp 547 miliar. Sementara tim nasional Jepang Rp5.029 miliar. Dari dua data tersebut, memang tampak menunjukkan perbedaan signifikan. Lantas, bagaimana dengan sektor lainnya?
Melansir berbagai sumber, dari sisi populasi Indonesia unggul dalam kuantitas. Populasi Indonesia pada 2024 tercatat sebanyak 281 juta jiwa, sedangkan Jepang 124 juta jiwa.
Advertisement
Namun, Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia jauh tertinggal yakni USD 1,4 triliun, sementara Jepang USD 4,1 triliun. PDB per Kapita: Indonesia berada di angka USD 4.981, sedangkan Jepang USD 32.860.
Skor Indonesia dalam tingkat kemakmuran adalah 60,88 dengan peringkat ke-63 pada 2023. Sementara Jepang mencatat skor 78,22 di peringkat ke-16 pada periode yang sama. Tingkat korupsi Indonesia berada di peringkat 115 dengan skor 34, sedangkan Jepang di peringkat 16 dengan skor 73.
Pertumbuhan Ekonomi
Tak perlu berkecil hati, dari sisi pertumbuhan ekonomi, Indonesia memimpin dengan pertumbuhan sebesar 5,0%, sementara Jepang hanya 0,3%. Rasio utang Indonesia terhadap PDB 40,5%, jauh lebih rendah dibandingkan Jepang yang mencapai 251,2%. Meski, tingkat pengangguran Indonesia tercatat sebesar 5,2%, sedangkan Jepang 2,5%.
Realisasi investasi asing di Indonesia mencapai USD 28,1 miliar pada semester I 2024, sedangkan di Jepang USD 2,6 miliar. Pada periode yang sama, ekspor Indonesia pada semester I 2024 tercatat USD 125 miliar, sementara Jepang USD 347 miliar.
Â
Â
Perbedaan Lainnya
Tingkat biodiversitas Indonesia unggul dibandingkan Jepang. Per data 2022, Indonesia mencatat skor 418,78 dan berada di peringkat ke-2, sedangkan Jepang memiliki skor 153,58 di peringkat ke-29.
Dari sisi pertahanan, Indonesia memiliki indeks kekuatan militer 0,2251 atau berada di peringkat 13, sedangkan Jepang 0,1601 peringkat 7. Tingkat kedamaian Indonesia memiliki skor 1,857 (peringkat 48), sementara Jepang memiliki skor 1,525 (peringkat 17).
Freedom Index Indonesia mencatat skor 57 di peringkat 110, sedangkan Jepang memiliki skor 96 di peringkat 11. Sementara, Indeks Pembangunan Manusia per 2022 menunjukkan bahwa Indonesia mencatat skor 0,713 dengan peringkat ke-112, sementara Jepang memiliki skor 0,920 di peringkat 24.
Advertisement