RI Impor 20 Gerbong Kereta dari Jepang

PT Kereta Commuter Jabodetabek menambah armada transportasi mengingat tingginya jumlah penumpang kereta api setiap hari.

oleh Fiki Ariyanti diperbarui 23 Feb 2014, 19:45 WIB
Diterbitkan 23 Feb 2014, 19:45 WIB
gerbong-krl-tiba-131216a.jpg
PT Kereta Commuter Jabodetabek (KCJ)  menambah armada transportasi mengingat tingginya jumlah penumpang kereta api setiap hari. Kini perseroan kembali mengimpor 20 gerbong kereta api tambahan untuk kereta commuter Jabodetabek.

"Yang baru tiba satu set berisi 10 gerbong kereta api. Sudah dirangkai dan sekarang sedang menyusun kereta kedua," kata Kepala Stasiun Pasoso, Rahono Tanjung Priok, Jakarta, Minggu (23/2/2014).

Dia menambahkan, satu set kereta api tersebut sudah diboyong menuju DIPO Depok. Pengiriman ini dilakukan setelah melalui proses merangkai gerbong menjadi satu kereta api utuh selama kurang lebih empat jam.

Tujuannya pengiriman kereta ke Depok, sambung Rahono, untuk dilakukan perawatan kembali dan menunggu sertifikasi dari otoritas.

"Nantinya dikirim ke DIPO Depok setelah dari Manggarai. Biasanya disesuaikan lagi interiornya sambil nunggu sertifikasi dari Dirjen Kereta Api Kementerian Perhubungan," terangnya.

Sampai dengan akhir tahun lalu, KJC telah mendatangkan 150 gerbong kereta api berasal dari Jepang. Ini merupakan komitmen dari perseroan untuk menambah armada transpotasi dengan total 180 gerbong dari negeri Sakura itu. (Fik/Ahm)


*Bagi Anda yang ingin mengetahui hasil ujian CPNS Honorer K2 2013 silakan klik di cpns.liputan6.com


Baca juga:

Bank Mandiri Ngebet Realisasikan e-Money Tiket Kereta Komuter

Derita Penumpang Commuter Line di Jakarta

Kemhub akan Segerakan Pembangunan Underpass di Lintasan Kereta

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya