Pedro Cetak Gol di Laga Debut, Perseru Ditahan Persiba Bantul

Mantan pemain Persija Jakarta itu mencetak gol cepat, 9 menit selepas kickoff.

oleh Rejdo Prahananda diperbarui 18 Mei 2014, 21:54 WIB
Diterbitkan 18 Mei 2014, 21:54 WIB
Persija vs Gresik United
Persija vs Gresik United (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)... Selengkapnya

Liputan6.com, Gresik: Setelah mendapatkan empat hasil negatif secara beruntun dalam empat pertandingan terakhir, Persegres Gresik United (GU) membuka putaran kedua ISL Wilayah Barat dengan memetik kemenangan.

GU mengalahkan Semen Padang dengan skor tipis 1-0 dalam pertandingan di Stadion Tri Dharma, Minggu (18/5/2014). Gol tunggal tunggal Laskar Joko Samudro dicetak oleh pemain baru, Pedro Javier Velasquez. Pemain asal Paraguay itu mencetak gol di 9 menit.

Mantan pemain Persija Jakarta itu menanduk bola hasil umpan silang yang dilepaskan Reza Mustofa. Kiper "Kabau Sirah", Jandia Eka Putra tidak mampu menghalau laju bola. Skor 1-0 untuk keunggulan GU bertahan hingga bubar. Kemenangan ini membuat GU mulai menatap papan tengah. GU kini menempati peringkat 9 mengemas 11 poin.

Sedangkan, Semen Padang harus puas tertahan di peringkat 4 mengemas 17 poin. Tim asuhan Jafri Sastra itu gagal menggeser tim peringkat tiga, Persija Jakarta (18 poin di peringkat 3). Padahal di laga lain, Persija menuai kekalahan dari Arema Indonesia.

Persiba hanya main imbang kontra Perseru

Sementara itu, dari Wilayah Timur, Persiba Bantul menahan imbang tim tuan rumah, Perseru Serui 1-1 dalam putaran kedua Liga Super Indonesia (LSI) wilayah timur di Stadion Mandala, Jayapura, Papua, Minggu (18/5/2014).

Perseru Serui mencetak gol lewat tendangan Franklin Rumbiak menit ke 52, setelah menerima umpan dari pemain depan Jean Paul Boumsong. Sementara gol balasan tim tamu dicetak Ezequeil Gonzales menit 61 lewat sundulan memanfaatkan umpang silang Rian Wahyu.

Hingga pertambahan waktu tiga menit diakhir babak kedua, Perseru Serui dan Persiba Bantul gagal mencetak gol. Hingga wasit Iwan Sukoco meniup pluit panjang, tanda berakhirnya pertandingan skor 1-1 tetap bertahan.

Perseru dan Persiba saat ini masih tertahan di posisi masing-masing. Perseru diperingkat ke delapan dengan 12 poin, sementara Persiba mengoleksi poin enam diperingkat 11.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya