Liputan6.com, Jakarta - Facebook mempublikasikan data statistik selama Piala Dunia 2014 berlangsung. Menurut raksasa jejaring sosial itu, Piala Dunia 2014 yang berlangsung selama 12 Juni-13 Juli 2014 telah menghasilkan 3 miliar interaksi dari 350 juta pengguna.
Tiga miliar interaksi itu mencakup keseluruhan postingan, komentar, dan Like yang berkaitan dengan Piala Dunia. Infografis Facebook juga mengungkapkan bahwa pengguna Brasil adalah yang paling aktif mendiskusikan tentang pertandingan sepak bola akbar itu.
Selain Brasil, negara lain yang aktif selama Piala Dunia adalah Amerika Serikat (AS), Meksiko, Indonesia, dan India. Demikian dilansir laman Softpedia, Rabu (16/7/2014).Â
Sedangkan pemain bola yang paling banyak meraup popularitas selama Piala Dunia 2014 adalah Neymar Da Silva. Halaman Facebook Neymar mendapatkan sekira 15 juta like sejak Piala Dunia berlangsung pada 12 Juni 2014.
Secara keseluruhan, daftar pemain sepak bola yang populer adalah Neymar, Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, Luis Suarez, David Luiz, Julio Cesar, Thomas Muller, Mesut Ozil, Hulk, dan Arjen Robben.
"Turnamen ini adalah momen yang unik bagi Facebook, karena menghasilkan level interaksi yang tinggi," tulis Facebook dalam keterangannya.
Sejumlah data lain yang diungkapkan Facebook adalah pertandingan yang paling banyak menghasilkan interaksi, yaitu final Jerman vs Argentina, diikusi semi final Brasil vs Jerman, pertandingan pembuka Brasil vs Kroasia, semi final Argentina vs Belanda, dan babak 16 besar antara Brasil vs Chili.
Untuk final Jerman dan Argentina sendiri melibatkan 88 juta orang dengan lebih dari 280 juta interaksi di dunia. Data ini antara lain mencakup 10,5 juta orang di AS, 10 juta di Brasil, lebih dari 7 juta di Argentina, dan 5 juta di Jerman.
Piala Dunia 2014 Hasilkan 3 Miliar Interaksi di Facebook
Piala Dunia 2014 yang berlangsung selama 12 Juni-13 Juli menghasilkan 3 miliar interaksi dari 350 juta pengguna di Facebook.
diperbarui 16 Jul 2014, 13:45 WIBDiterbitkan 16 Jul 2014, 13:45 WIB
Mario Gotze menjadi bintang saat mencetak gol tunggal ke gawang Argentina di final Piala Dunia 2014. Gol itu pun membawa Jerman menjadi juara dunia untuk keempat kalinya.
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pentingnya Stabilitas Kebijakan Hadapi Tantangan Ekonomi Global 2025
Lirik Lagu Hymne Guru: Menggali Sejarah Lagu Penuh Makna untuk Pahlawan Pendidikan
Slamet Pribadi Ungkap Ada Dua Indikator Ukur Keberhasilan Pengguna Narkoba di Indonesia
41 Tips First Date untuk Kesan Pertama yang Mengesankan
Tips Badan Ideal: Panduan Lengkap Mencapai dan Mempertahankan Berat Badan Sehat
Cara Nelpon PLN Gratis Tanpa Pulsa, Mudah dan Cepat Dilayani
Tips Menurunkan Demam pada Anak: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
Fokus : Hujan Lebat, Air Terjun Bayang Sani di Pesisir Selatan Meluap
BPD Adalah Gangguan Mental yang Perlu Dipahami, Kenali Tanda dan Gejalanya
Ridwan Kamil Minta Maaf Usai Pernyataan soal Janda Tuai Polemik
Surveyor Indonesia Tingkatkan Peran Industri Migas Nasional, Begini Caranya
5 Cara Unik Uji Kehamilan Sebelum Ada Test Pack, Pakai Biji Gandum hingga Katak