James Rodriguez Terima Trofi Sepatu Emas

Striker Timnas Kolombia menjadi pencetak gol terbanyak dengan enam gol di Piala Dunia 2014 Brasil.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 08 Agu 2014, 17:53 WIB
Diterbitkan 08 Agu 2014, 17:53 WIB
James Rodriguez
James Rodriguez (fifa.com)

Liputan6.com, Madrid: Striker Timnas Kolombia James Rodriguez menerima trofi Golden Boot atau Sepatu Emas Piala Dunia 2014 Brasil, Jumat (8/8/2014). Pemain yang baru dikontrak Real Madrid itu mencetak enam gol dalam lima pertandingan.

Ia menjadi pencetak gol terbanyak dengan mengungguli striker Timnas Jerman Thomas Muller (5) dan bintang Timnas Brasil Neymar (4). Meski gol tendangan volinya ke gawang Uruguay dinobatkan sebagai gol terbaik, James ternyata menyukai golnya yang lain. "Saya pribadi menyukai gol melawan Jepang," ucapnya seperti dilansir situs FIFA.

http://cdn0-e.production.liputan6.static6.com/medias/712890/big/james-rodriguez-madrid-170723.jpg

James pun tak lupa berterima kasih atas penghargaan yang dipatnya itu. "Enam gol di Piala Dunia. Dream come true. Terima kasih untuk semua dukungan Anda," kicau pemain berusia 23 tahun itu lewat akun Twitter miliknya.

Tak lupa ia juga mengungkapkan kegembiraannya dapat bergabung dengan Real Madrid musim panas ini. "Saya pikir saya di tempat yang sempurna untuk mendapatkan klub. Semua orang di tim ini adalah orang-orang hebat. Ini adalah kelompok bersatu dan kami berharap untuk memenangkan gelar yang klub inginkan. Saya senang," ujar James.

Baca Juga:
3 Kontroversi Howard Webb yang Untungkan Manchester United
5 Keputusan Howard Webb yang Merugikan Liverpool
WAGs Seksi Ini Pamer Payudara di Majalah Dewasa

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya