Liputan6.com, Valencia: Timnas U-19 berhasil menahan Valencia B 1-1 di babak pertama saat pada laga uji coba kedua Tur Spanyol di Stadion Ciudad Deportiva Paterna, Kamis (18/9/2014) malam WIB. Valencia terlebih dahulu unggul lewat gol Castillejo.
Tapi timnas U-19 pantang menyerah dan berhasil samakan kedudukan lewat gol Evan Dimas. Sejak kick off, pertandingan antara kedua tim sebenarnya berimbang.
Bahkan hingga menit ke-7, pertandingan masih berputar-putar di sektor tengah saja. Menit ke-9, timnas U-19 mencoba bongkar pertahanan Valencia lewat permainan umpan jauh. Sayang umpan Hansamu ke Ilham Udin belum berbuah manis karena Ilham terjebak offside.
Valencia sendiri mencoba permainan dari sayap. Di menit ke-14, Alvaro Gomez nyaris cetak gol tapi masih mampu ditangkis Ravi Murdianto. Valencia akhirnya mencetak gol dua menit kemudian.
Lagi, permainan sayap dari Ebu berhasil berbuah gol ketika umpannya kepada Castillejo berhasil dikonversi menjadi gol. Timnas U-19 tak menyerah meski tertinggal satu gol.
Kerja keras pemain berbuah manis di menit ke-36. Timnas U-19 mencetak gol balasan ketika umpan Septian David berhasil dimaksimalkan Evan Dimas. Gol timnas U-19 sangat cantik karena Septian mampu menggocek bek Valencia sebelum mengumpan Evan.
Susunan Pemain
Timnas U-19: Ravi; Ricki F, Sahrul K, Hansamu Y, Putu Gede; Ichsan K, Evan Dimas, Paulo S; Ilham Udin, Dimas D, Septian D
Valencia: Alex ; Ayala/ N Vidal (34), Rulo, J Munoz, Juan Carlos; Ebu,Leuko,Genis, Javi Perez; Castillejo, Farisato
Babak 1, Timnas U-19 Imbangi Valencia
Timnas U-19 membalas gol Valencia lewat permainan apik antara Evan Dimas dan Septian.
Diperbarui 18 Sep 2014, 21:46 WIBDiterbitkan 18 Sep 2014, 21:46 WIB
Paulo Oktavianus Sitanggang terlihat berebut bola dengan Ilham Udin Armaiyn dalam sesi latihan di Lapangan C Senayan Jakarta (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Nikita Mirzani Dicecar 109 Pertanyaan Sebelum Ditahan Polisi, Apa Saja yang Digali?
Apa yang Harus Dilakukan Saat dan Setelah Banjir? Panduan Siaga Bencana
Hasil IBL 2025: Start Mulus Pelita Jaya di GMSB, Sikat Bali United
Diskon Tarif Tol di Mudik Lebaran 2025 Tak Bikin Jasa Marga-HK Rugi
Jasa Marga Tak akan Naikkan Tarif Tol Selama Mudik Lebaran 2025
Perahu Evakuasi Terbalik, Bocah 2 Tahun Terseret Arus Ciliwung
Ampuh atau Mitos? Daun Murbei Diklaim Bisa Kendalikan Gula Darah
Kisah Cinta Raja Zulu Menantang Tradisi dan Mengguncang Afrika Selatan
Sitha Marino Minta Kepastian Setelah 5 Tahun Pacaran, Ini Jawaban Bastian Steel
Promo Kesehatan dan Kecantikan Spesial Menyambut Ramadan 2025
Profil Naoki Yoshida, Produser Final Fantasy XIV Keluar dari Dewan Square Enix
Exit Tol Bekasi Lumpuh Imbas Banjir, Jasa Marga Alihkan ke Bekasi Timur