Liputan6.com, Jakarta - Pertandingan babak 8 besar ISL antara Persipura vs Arema berjalan dalam tensi tinggi, bahkan laga tersebut diwarnai adu jotos antar pemain, yang menyebabkan wasit menghentikan pertandingan jelang babak kedua berakhir.
kejadian adu jotos itu berawal dari perebutan bola antara gelandang Arema, Dendy Santoso dengan gelandang Persipura, Ruben Sanadi di menit 82. Dendy menginjak kaki Ruben saat kedua gelandang itu berebut bola.
Ruben yang tak terima dengan kejadian itu kemudian memukul kepala dan muka Dendy dengan telapak tangannya. Dendy pun membalas pukulan tersebut. Melihat kejadian tersebut pemain Persipura, Dominggus Fakdawer, mengejar keduanya dan saat itu juga Kurnia Meiga ikut berlari. Kurnia berniat untuk menjauhkan Fakdawer dari Dendy, tapi malah menjatuhkan Fakdawer dengan sebuah dorongan.
Tak terima dengan kelakuan Kiper Arema yang mendorong Dominggus, salah seorang ofisial Persipura mencekik dan memukul Kurnia. Melihat aksi tersebut membuat penonton yang datang ke Stadion Mandala terbakar emosinya sehingga mereka melempar botol dan berbagai benda lainnya ke dalam lapangan.
Pertandingan pun sempat dihentikan selama sekitar 10 menit. Setelah kondisi mulai terkendali, wasit Najamudin Aspiran memberikan kartu merah kepada Ruben dan Dendy, sedangkan Kurnia hanya diganjar kartu kuning.
Laga Persipura vs Arema dibabak 8 besar ISL berakhir dengan kemenangan tim tuan rumah 2-1, lewat gol yang diciptakan oleh Ian Kabes dan own gol Victor Igbonefo, sedangkan Arema hanya bisa membalas satu gol melalui Cristian Gonzales.
Kronologi Perkelahian di Laga Persipura vs Arema
Wasit sempat memberhentikan laga ini akibat adu pukul antar pemain
diperbarui 22 Okt 2014, 12:08 WIBDiterbitkan 22 Okt 2014, 12:08 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pimpinan MPR RI Dukung Pemerintah Selamatkan Sritex
Cara Menaikkan Trombosit: Panduan Lengkap untuk Meningkatkan Kadar Trombosit Secara Alami
2400+ Nama Anak Perempuan Cantik dan Artinya
Cara Menghitung Persentase: Panduan Lengkap dan Praktis
Prospek Harga Emas Dunia Minggu Ini, Naik Lagi atau Jatuh?
Wamen Pariwisata Minta Maaf Usai Diprotes karena Angkat Lagi Wacana Wisata Halal di Bali
HyperOS 2 Siap Hadir ke Pasar Global, Ini Bocoran Daftar HP Xiaomi dan Poco yang Kebagian
Orang Miskin Meninggal masih Punya Utang, Siapa yang Harus Membayar Jika Ahli Warisnya Tidak Mampu?
Tarot Minggu Ini: Aktif Bergerak Menata Masa Depan
Cara Menonaktifkan Instagram: Panduan Lengkap untuk Pengguna
Harga Kripto Hari Ini 4 November 2024: Bitcoin dan Ethereum Kembali Loyo
Cara Cek IMEI: Panduan Lengkap Memastikan Keaslian Ponsel Anda