Liputan6.com, Roma - Penyerang Lazio, Filip Djordjevic, mengaku tidak cemburu dengan pesaingnya di lini depan, Miroslav Klose. Pasalnya keduanya kini bersaing menjadi yang tertajam di lini serang klub Elang Ibu Kota.
Di ajang Serie A, Djordjevic sudah bermain 10 kali dan mencetak lima gol. Sedangkan Klose sudah bermain delapan kali dan mencetak tiga gol, dua di antaranya ia cetak ke gawang Cagliari, 4 November lalu.
"Tidak ada rasa cemburu di antara kami karena kami bermain di posisi yang sama. Klose sangat banyak membantu saya," ungkapnya seperti dilansir Football-Italia (7/11).
"Lagipula semua terserah pelatih yang membuat keputusan. Mau bermain dengan satu atau dua penyerang itu keputusannya."
Meski sudah berusia 36 tahun, penyerang Timnas Jerman itu masih tajam di lini depan. Bahkan ia kini memegang status sebagai pencetak gol terbanyak Piala Dunia sepanjang masa dengan raihan 16 golnya.
Djordjevic pun mengakui kehebatan Klose. "Saya sangat senang dapat bermain bersama pemain yang hebat. Ia adalah salah satu penyerang terbaik dunia saat ini," pungkasnya.
Penyerang Baru Lazio Bantah Cemburu kepada Klose
Filip Djordjevic kini bersaing dengan Miroslav Klose di lini serang Lazio.
Diperbarui 07 Nov 2014, 01:12 WIBDiterbitkan 07 Nov 2014, 01:12 WIB
Pemain depan Lazio, Miroslav Klose (kanan), mencoba menguasai bola saat berhadapan dengan bek AC Milan, Ignazio Abate, di laga perdana Liga Italia Seri A 2014/2015 di Stadion San Siro, (31/8/2014). (REUTERS/Stefano Rellandini)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri-Ciri Taubat Seseorang Telah Diterima oleh Allah SWT, Penjelasan Gamblang UAH
Hasil Swiss Open 2025: Percaya Diri, Fikri/Daniel Gebuk Pasangan Chinese Taipei dan ke Final
6 Gaya Hijab Terbaru Dewi Sandra untuk Inspirasi Fashion Muslimah Modern
Mahasiswa Luka-luka Saat Demo Tolak RUU TNI, Komisi III DPR Soroti Sikap Represif Aparat
Mees Hilgers Dipastikan Absen di Timnas Indonesia vs Bahrain, Siapa Penggantinya?
Sambut Nyepi dan Lebaran 2025, Bali United Liburkan Tim 8 Hari
Ujungan, Seni Bela Diri dan Pertaruhan Harga Diri Khas Bekasi
Desa Wisata Grenggeng, Pilihan Destinasi Wisata Komplet di Kebumen
Gerombolan Pemuda Bikin Onar di Sunter, Rampas Motor dan Aniaya Korban
Xiaomi Bagi-Bagi THR Ramadan, Total Hadiah Rp 150 Juta
Aktivis HAM Haris Azhar Sebut Keadilan Hukum bagi Masyarakat Miskin Masih Terbatas
Liverpool Dapat Oleh-Oleh Buruk dari Jeda Internasional