Liputan6.com, Sydney - Laga Qatar kontra Bahrain nanti sore tak lebih dari sekadar laga formalitas. Pasalnya kedua tim sudah memastikan diri tidak lolos ke babak selanjutnya di ajang Piala Asia 2015 tahun ini.
Ya kedua tim memang tidak menjalani turnamen ini dengan baik. Bahrain kalah 0-2 dari Iran di laga perdana. Sedangkan Qatar justru dibantai 1-4 oleh UEA.
Pada laga kedua Bahrain kembali kalah. Kali ini mereka takluk 1-2 dari UEA. Sementara Qatar juga menyerah 0-1 dari Iran.
Tak heran kedua negara ini duduk di posisi bawah Grup C. Qatar menjadi juru kunci karena punya selisih gol minus empat.
Tentu kedua negara ini tak mau malu lagi di laga terakhirnya. Kemenangan menjadi harga mati jika ingin pulang dengan kepala tegak.
"Tim kami penuh dengan pemain muda. Ajang Piala Asia merupakan pengalaman bagus bagi mereka. Jika kami mampu menjaga dan mengembangkan tim ini maka kami punya masa depan yang cerah," kata pelatih Qatar Djamel Belmadi.
"Tentu kami ingin tiga angka di laga terakhir. Semoga saja saya bisa memotivasi pemain dan mewujudkan target itu," kata pelatih Bahrain Marjan Eid menimpali.
Bahrain vs Qatar: Jalani Laga Formalitas
Bahrain dan Qatar sudah dipastikan gugur di Piala Asia 2015.
diperbarui 19 Jan 2015, 11:02 WIBDiterbitkan 19 Jan 2015, 11:02 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Memahami Legibility Adalah: Kunci Kejelasan Visual dalam Tipografi
Erick Thohir Gunakan Hak Suara di Pilkada Jakarta 2024, Pilih Pemimpin Suka Bola
Gunakan Hak Pilih di TPS 18 Manahan Surakarta, Gibran: Tetap Tenang dan Tertib
Cagub Jakarta Ridwan Kamil Nyoblos Bareng Istri di Bandung
Cek Fakta: Tidak Benar Cawagub Jakarta Suswono Ber-KTP di Tegal
Flyover Sekip Ujung Urai Macet Simpang Angkatan 66 Palembang
Usai Gunakan Hak Suara di TPS 44, Edy Rahmayadi Merapat ke Posko Pemenangan
VIDEO: Tidak Ada Persiapan Khusus Hanya Doa Bersama Jelang Pemilihan, Jeje Percaya Diri Menang
Bawaslu Telusuri Surat Prabowo Ajak Warga Pilih Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta
BYD Ingin Denza Tak Hanya Jadi Mainan Orang Kaya
Pilkada 2024, KPU DKI Jakarta Pastikan Pemilih Disabilitas Sudah Tersentuh Edukasi Soal Kepemiluan
Puan Optimistis Pramono-Rano Menang Satu Putaran Pilkada Jakarta 2024: Langit Cerah, Pertanda Baik