Liputan6.com, Jakarta: Kepala Komunikasi Publik Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Gatot S. Dewa Broto mengatakan Tim Transisi bentukan Menpora bakal vakum sejenak mengurusi sepak bola usai hasil putusan sela Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) yang memenangkan gugatan PSSI. PSSI menggugat ke Kemenpora yang memutuskan untuk membekukan federasi sepak bola di Indonesia itu pada 16 April silam.
"Kami sampaikan di sini sudah ada putusan sela yang intinya agar Kemenpora menangguhkan sanksi administratif kegiatan keolahragaan PSSI. Ini lazim dalam proses peradilan, finalnya akan ditentukan pada kesempatan berikutnya," kata Gatot dalam jumpa pers pada Senin (25/5) sore.
"Tim hukum juga sudah dipanggil pak Menteri, kalau kita bilang skornya 2-0 ya tidak. Prosesnya masih panjang karena saya pernah mengalami dan sekarang tidak ingin berandai-andai," kata mantan staf Menkominfo tersebut.
Sidang PTUNÂ berikutnya akan berlangsung pada 8 Juni mendatang dan menurut Gatot bisa saja hasilnya berbalik memenangkan pihak tergugat.
"Efek putusan sela harus kita hormati. Selanjutnya konsekuensi untuk menghormati putusan sela adalah kami (tim trasnsisi) tidak akan melakukan aktivitas apapun," kata Gatot.
Padahal, Tim Transisi diketahui bakal menggelar turnamen Piala Kemerdekaan Agustus nanti dan berniat membuka pendaftaran untuk klub peserta pada 1 Juni mendatang.
Kemenpora juga menjawab kemungkinan kompetisi ISL bsia berjalan lagi usai putusan sela. Dia menyerahkan sepenuhnya pada PT Liga Indonesia sebagai operator resmi kompetisi.
"Nanti kalau ada kompetisi, kepolisian hanya menunggu hukum positif yang ada. Kita kembalikan ke PT Liga, apakah mau minggu depan menjalankan kompetisi. Tapi, dua minggu lagi putusan bisa berubah. Iya atau tidak, PT Liga yang bisa menjawab," pungkasnya.
PTUN Menangkan PSSI, Tim Transisi Nganggur
Kemenpora juga mempersilakan PT Liga Indonesia kembali gulirkan ISL.
Diperbarui 25 Mei 2015, 19:26 WIBDiterbitkan 25 Mei 2015, 19:26 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
10 Kombinasi Warna Rambut Tahun 2025 yang Bikin Memukau, Gradasinya Elegan
Cuaca Besok Kamis 24 April 2025: Jabodetabek Diperkirakan Berawan Seharian
Berdasarkan Zodiak, Ini Hal yang Bikin Kamu Menarik di Mata Orang
Denmark Siap Prioritaskan Perjanjian Perdagangan Bebas Uni Eropa-Indonesia
Parade Seabad KRL dari Masa ke Masa, Joko Kendil hingga JALITA Jadi Obat Kangen Warga Jabodetabek
Mirip Ranting Tak Bernyawa, Ulat Ini Bisa Menyamar dan Ganti Warna Seketika
SSMS Tebar Dividen 2024 Rp 47,24 per Saham, Cek Jadwalnya
Menkes Budi Gunadi Izinkan PPDS Praktik Dokter Umum, Ringankan Beban Finansial dan Beri Ruang Lebih Layak
Beredar Kabar E-Money Tak Bisa untuk Transaksi KRL, Simak Faktanya
Cerita Miris Para Pedagang Mangga Dua: Dagangan Sepi, Dituduh AS Pula
Olahraga di Suhu Dingin Oke, Tapi Jangan Saat Hujan
Ruben Amorim Ungkap Masalah Terbesar Manchester United Musim Ini