Liputan6.com, Jakarta- Pekan ini nama Roberto Firmino jadi salah satu yang disorot pecinta bola di seluruh dunia. Pemuda Brasil ini resmi bergabung bersama Liverpool. The Reds membeli Firmino cukup mahal dari Hoffenheim.
Setelah resmi jadi milih Liverpool, kini Firmino harus kembali fokus membela Brasil di Copa Amerika 2015. Firmino termasuk salah satu andalan pelatih Carlos Dunga setelah Neymar harus pulang lebih awal dari Chile.
Neymar tidak bisa main karena terkena skorsing empat laga akibat kelakuan buruk di laga melawan Kolombia. Artinya bila Brasil lolos ke final, Neymar tetap tidak bisa diturunkan.
Di saat Neymar absen, permainan Brasil malah cukup bagus. Tim Samba mampu menang 2-1 atas Venezuela. Firmino yang dipercaya Dunga menggantikan tempat Neymar di lini depan. Firmino sukses menyumbang satu gol ke gawang Venezuela
Firmino akan bahu membahu dengan calon rekan setimnya di Liverpool, Philippe Coutinho. Mereka berdua akan mengisi lini depan Brasil bersama Robinho dan Willian.
Fernandinho bakal memegang peran penting di lini tengah untuk memutus serangan Paraguay. Komposisi lini belakang tidak akan diubah oleh Dunga. Kuartet Thiago Silva, Joao Miranda, Filipe Luis dna Dani Alves akan mengawal gawang Jefferson. David Luiz harus puas dicadangkan karena permainannya menurun.
Beralih ke kubu Paraguay, pelatih Ramon Diaz akan mengandalkan striker kawakan Nelson Haedo Valdez untuk membuat kejutan. Di lini depan, Valdez didampingi Lucas Barrios.
Tugas berat berada di pundak bek Paulo Da Silva untuk bisa menghentikan serbuan para pemain depan Brasil yang sangat lincah dan punya skill tinggi.
Brasil vs Paraguay: Saatnya Firmino Unjuk Gigi
Firmino bakal diturunkan sejak menit pertama.
diperbarui 28 Jun 2015, 00:03 WIBDiterbitkan 28 Jun 2015, 00:03 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Usai Rapat dengan KPU, Menko Budi Gunawan: Pilkada Jangan Golput
Apa Itu Chest Pain: Memahami Nyeri Dada dan Penanganannya
Wanita di China Tewas Usai Jalani Perawatan Hilangkan Bintik dan Tanda Lahir
Gerindra soal Beredar Surat Ajakan Prabowo Pilih Ridwan Kamil-Suswono: Dibuat di Masa Kampanye
Tips Menggoreng Donat agar Keluar White Ring: Panduan Lengkap dan Mudah
Sikap Tegas Mendag Budi Santoso, Segel Mesin Pompa SPBU di Sleman yang Rugikan Masyarakat Rp1,4 Miliar per Tahun
Timnas Indonesia Sempat Duduki Peringkat 127, 6 Cuitan Fans NCT 127 Ini Kocak
Tips Menghilangkan Panu yang Efektif dan Aman
Apa Arti dari Surel: Pengertian, Sejarah, dan Cara Membuatnya
Pengumuman, Tiket Kereta Api Libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 Masih Tersedia
Apa Itu Brand Awareness: Pengertian, Tahapan dan Cara Meningkatkannya
Saat Iblis Iri dan Cemburu kepada Nabi Ayyub AS yang Kaya Raya