Liputan6.com, Semarang- Meski baru saja kalah secara kontroversial dari Floyd Maywheater Jr, petinju Manny Pacquiao tidak kehilangan pamor. Pacquiao dipercaya perusahaan jamu Indonesia PT Sido Muncul untuk jadi bintang iklan produk Tolak Angin. Dia sudah tiba di Semarang pada hari Rabu (7/7/2015) untuk keperluan pengambilan gambar.
Petinju asal Filipina yang sering disapa Pacman ini memang termasuk sosok serba bisa. Sebelumnya dia pernah menekuni bola basket, tarik suara hingga terjun ke dunia politik. Kini Pacquiao didaulat jadi bintang iklan.
Direktur Utama PT Sido Muncul Tbk, Irwan Hidayat, mengatakan upaya merekrut Pacman adalah langkah awal PT Sido Muncul Tbk untuk penetrasi ke Filipina.
"Pertimbangannya, Pacman ini bukan sekedar juara dunia. Ia milik dunia. Di Filipina, ia adalah tokoh yang sangat berpengaruh, diharapkan dengan merekrut Pacman, penetrasi produk Sido Muncul mampu lebih menghantam," kata Irwan Hidayat saat menjemput Pacquiao di Bandara Achmad Yani Semarang, Rabu (8/7/2015).
Di Filipina, Tolak Angin akan dijual dengan memakai bahasa Tagalog yakni Tulak Hangin. Menurut Pacman, kesediannya menjadi bintang iklan Tulak Hangin atau Tolak Angin ini bukan semata-mata karena faktor uang, namun karena produk tersebut merupakan produk berkualitas asal Indonesia.
"Ini merupakan kali saya mengunjungi Indonesia. Selain ramah seperti di Filipina, saya pikir Indonesia memiliki produk yang unik. Maksud saya jamu," ucap Pacquiao.
Pemakaian kata Tulak Hangin yang berarti sama dengan Tolak Angin menunjukkan penghormatan terhadap budaya Filipina. Pacquiao menyebutkan bahwa di Semarang ia akan shooting iklan dalam perannya sebagai petinju.
"Ini luar biasa. Saya tidak berpikir akan diundang ke Indonesia selain untuk bertarung," sambung Pacquiao.
Rencananya, selain shooting di GOR Jati Diri Semarang, Pacman juga akan melanjutkan shooting di pabrik Sido Muncul dan di Yogyakarta. (Tho/Cak)
Manny Pacquiao Digaet Perusahaan Jamu Indonesia
Pacquiao datang ke Indonesia untuk shooting iklan Tolak Angin.
Diperbarui 08 Jul 2015, 09:39 WIBDiterbitkan 08 Jul 2015, 09:39 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Serbu! BRI Hadirkan Promo Menarik dan Sembako Murah di BRILiaN Fest Ramadhan 1446 H
Jatuh Cinta dengan 5 Zodiak Ini? Siapkan Mental Menghadapi Sifat Pencemburunya
Cuaca Hari Ini Jumat 21 Maret 2025: Langit Jabodetabek Pagi Hari Cerah Berawan
Cara Cegah Berat Badan Naik Saat Puasa Ramadan
Gong Dimainkan dengan Cara yang Unik, Mengenal Lebih Dalam Alat Musik Tradisional Ini
Status Gunung Lewotobi Laki-Laki Naik ke Level Awas, Belum Ada Pengumuman Penutupan Bandara Komodo
Harpa Dimainkan dengan Cara yang Unik, Berikut Panduan Lengkap Memainkan Alat Musik Elegan Ini
Cara Mengecilkan Amandel yang Sudah Besar Tanpa Operasi: Solusi Alami dan Efektif
Cara Atur THR di Tengah Tekanan Ekonomi, Tetap Utamakan Zakat!
Bank Sentral Negara Ini Ragukan Cadangan Bitcoin, Ada Apa?
RUPS Bank OCBC NISP Restui Dividen Rp 2,43 Triliun
Daya Tarik Waterboom Jogja, Destinasi Seru Libur Lebaran Bersama Keluarga