Liputan6.com, Jakarta - Sepak bola Indonesia tengah berduka, bukan hanya karena kompetisi yang berhenti, tapi atas berpulangnya pelatih berpengalaman, Suharno. Kejadian ini ternyata mampu menggetarkan hati rekan sekaligus pelatih Semen Padang, Nil Maizar.
"Almarhum coach Suharno adalah pelatih yang punya kharisma, berkualitas, dan memiliki jiwa yang besar," ujar Nil Maizar di Wisma Kemenpora, Kamis (20/8/2015).
Sama-sama berprofesi sebagai pelatih, Nil mengakui kemampuan Suharno meracik timnya. Menurutnya ia menjadi sosok panutan bagi pemain-pemainnya.
"Dalam melatih, dia sangat sabar dan ramah pada pemainnya, pokoknya berjiwa sepak bola sekali," tambah Nil.
Suharno menghembuskan nafas terakhirnya di usia 55 tahun. Padahal ia baru saja menjalani sesi latihan bersama tim Arema Cronus.
Nil yang sempat mengambil lisensi kepelatihan bersama Suharno merasa kehilangan. Terlebih dengan gaya khasnya. "Kami pernah sama-sama ambil lisensi kepelatihan, dia orangnya bikin suasana senang, gembira, sangat enak. Kami diskusi, ngobrol segalanya tentang sepak bola."
"Apalagi kalau dia sudah bilang once, semua pasti tahu itu dia. Kalau kita kan biasa bilang oke, kalau dia once," tutup Nil. (Ton/Ary)
Baca Juga:
Foto-foto Suasana Haru Pemakaman Pelatih Arema, Suharno
Kisah Suharno dan Kepanikan di Pinggir Lapangan
Pembaca Liputan6.com Lebih Suka Pedro Gabung MU
HEADLINE HARI INI
Geger Harvey Moeis dan Sandra Dewi Terdaftar BPJS Kesehatan Fakir Miskin, Kok Bisa?
Kenangan Nil Maizar pada Sosok Coach Suharno
"Apalagi kalau dia sudah bilang once, semua pasti tahu itu dia. Kalau kita kan biasa bilang oke, kalau dia once."
diperbarui 20 Agu 2015, 12:52 WIBDiterbitkan 20 Agu 2015, 12:52 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tersangka Korupsi Disbud Jakarta Bikin Kantor Khusus Buat EO Kerjakan SPJ Kegiatan Fiktif
4 Dampak bagi Manchester United jika Degradasi dari Liga Inggris: Bisa Jadi Kenyataan
Abdul Mu'iz, Perintis Pertama Gelar Pahlawan Nasional Indonesia
Fungsi Yudikatif, Miliki Peran Penting dalam Sistem Ketatanegaraan Indonesia
Fungsi Basofil dan Peran Pentingnya dalam Sistem Kekebalan Tubuh
Fungsi Ilmu Sosiologi dalam Kehidupan Masyarakat, Simak Penjelasannya
Mimpi Melihat Gunung, Makna dan Tafsir Menurut Berbagai Perspektif
Arti Mimpi Melihat Gerhana Matahari, Makna dan Tafsir yang Menarik
Mimpi Melihat Gerhana Bulan, Makna dan Tafsir yang Perlu Diketahui
Arti Mimpi Bertemu Teman Lama Perempuan, Makna dan Tafsir Mendalam
Arti Mimpi Pingsan, Makna Spiritual dan Psikologis di Baliknya
Arti Mimpi Bertemu Mantan Pacar, Berikut Makna dan Tafsir Lengkapnya