Jason Terry Gabung Rockets

Terry hanya dikontrak singkat selama semusim.

oleh Thomas diperbarui 25 Agu 2015, 16:43 WIB
Diterbitkan 25 Agu 2015, 16:43 WIB
Jason Terry
Jason Terry (Google)

Liputan6.com, Houston- Houston Rockets berubah pikiran dan memutuskan merekrut kembali shooting guard veteran Jason Terry. Pemain 37 tahun itu hanya dikontrak singkat saja oleh Rockets.

Terry mendapat kontrak selama setahun untuk kategori veteran.  Terry tidak akan menjadi starter. Dia hanya bakal jadi pelapis untuk James Harden.

Musim lalu Terry bergabung bersama Rockets dari Sacramento Kings. Di Toyota Center, Terry tampil 77 kali.

Di akhir musim lalu, pelatih Rockets Kevin McHale memperbolehkan Terry meninggalkan tim. Namun jelang pemusatan latihan, Rockets memilih merekrut kembali eks pemain Dallas Mavericks ini.

Terry sudah 16 tahun berkiprah di NBA. Dia punya catatan cukup bagus dengan rata-rata mencetak 14,8 poin per pertandingan. (Tho/Ary)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya