Liputan6.com, Jakarta: Pertandingan kategori beregu SD putri pada Milo School Competition (MSC) di GOR Universitas Semarang,Jumat (4/9/2015) berlangsung meriah. Itu kala tiga saudara kandung Selindra yang memperkuat SD Bina Bangsa tampil dan menjadi andalan untuk sekolahnya.
Si kembar Adelita Selindra (10), Audriana Selindra (10) dan adiknya Lyona Selindra (8) telah menunjukkan kekompakannya dalam menghadapi lawannya. Persiapan telah dilakukan selama dua bulan untuk mengikuti MSC di Semarang.
Pelatih SD Bina Bangsa Semarang Tahron menyatakan bahwa ia sangat optimis Selindra bersaudara bisa memboyong Piala MILO. “Persiapan fisik, mental maupun pematangan strategi sudah kami lakukan untuk menghadapi lawan di MILO School Competition. Hampir enam tahun saya melatih si kembar Adelita dan Audriana. Saya melihat kemampuan mereka semakin meningkat dari segi kualitas maupun teknik bermain bulu tangkis, terutama Adelita yang semakin disegani lawan,” ujar Tahron seperti rilis yang diterima media.
MILO School Competition Semarang menjadi pertama kalinya Tahron menurunkan Adelita dan Audriana di kategori ganda putri yang ternyata berbuah manis dengan lolosnya SD Bina Bangsa ke babak berikutnya. Kemampuan tiga saudara kandung ini sudah terlihat sejak kecil karena sering ikut ayahnya berlatih bulu tangkis.
“Sebagai orang tua kami sebenarnya tidak pernah mengarahkan anak-anak kami ke dunia bulu tangkis. Namun sepertinya ketertarikan itu tumbuh dari mereka yang selama ini tidak hanya berlatih bulu tangkis di lapangan tapi juga menyaksikan video Taufik Hidayat dan Lee Chong Wei bertanding. Saya bangga mereka memiliki prestasi di sekolah dan di lapangan,” ujar sang ibu Yenni.
Sementara Adelita menyatakan kegembiraannya bisa disatukan dengan saudara kandungnya di lapangan dan membawa nama baik sekolah. Keberhasilannya di babak semifinal sudah dapat diprediksi sebelumnya. “Bermain bulu tangkis bersama saudara kandung membuat kami lebih percaya diri," ujarnya.
Selain pertandingan delapan besar ketegori beregu SD dan SMP,dipertandingkan juga babak final kategori tunggal SD Putra dan Putri serta kategori ganda SD Putra dan Putri pada Jumat (4/9/2015).
Pada hari Sabtu (5/9), MILO School Competition Semarang akan memasuki babak semifinal dan final. Di babak final, para peserta juga akan mendapatkan motivasi, inspirasi serta coaching clinic dari sang legenda bulu tangkis Indonesia Rexy Mainaki yang akan hadir di GOR Universitas Semarang. (Def/Tho)
3 Saudara Kandung Menjadi Andalan di MSC Semarang
Babak semifinal dan final bakal digelar hari ini.
Diperbarui 05 Sep 2015, 09:21 WIBDiterbitkan 05 Sep 2015, 09:21 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Manchester United Bidik 2 Penyerang Sekaligus untuk Atasi Problem Lini Depan di Musim Panas 2025
Mengapa Sabung Ayam Dilarang di Indonesia? Simak Alasannya
Tambang di Daerah Aliran Sungai Cisadane Ditertibkan Buntut Banjir Jabodetabek
Apa itu Trading Halt yang Diterapkan BEI Saat IHSG Anjok 5%?
Ganjil Genap Jakarta Hari Ini, Rabu 19 Maret 2025: Simak Aturannya!
Kemlu RI: 169 WNI terkait Online Scam Kembali Diselamatkan dari Myawaddy Myanmar
6 Potret Kebaya Wisuda Salma Salsabil, Pakai Kutubaru Simpel tapi Tetap Memesona
Catat, 6 Rekomendasi Toko Kue Populer di Bandung untuk Hampers Lebaran
Vadel Badjideh Sempat Sakit di Rumah Tahanan, Keluarga Datang Bawa Obat dan Makanan Favoritnya
Cara Menulis Kutipan dari Jurnal, Jadi Referensi untuk Karya Ilmiah
Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Gundik, Gabungkan Horor dan Aksi Menegangkan
Dudung Abdurachman Ungkap Peran Penting Desa dalam Aspek Pertahanan Nasional