Gubernur Sumsel Berharap Dukungan Jakmania

Alex Noerdin klaim Jakmania bakal hadir di final Piala Presiden untuk dukung Sriwijaya FC.

oleh Nefri Inge diperbarui 16 Okt 2015, 23:00 WIB
Diterbitkan 16 Okt 2015, 23:00 WIB
Alex Noerdin
Alex Noerdin (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Palembang: Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel),Alex Noerdin berharap Jakmania jadi pendukung Sriwijaya FC saat melawan Persib di final Piala Presiden,Minggu (18/10/2015).Seperti diketahui, fans SFC hanya diberi jatah 5 ribu tiket saja.

Sedangkan bobotoh atau pendukung Persib sudah diberikan jatah 35 ribu tiket. Ini membuat kondisi tak sebanding saat kedua suporter memberikan dukungan di Stadion utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

"Suporter kita juga lebih besar. Jakmania juga supporter kita dan akan mendukung SFC," ujarnya kepada Liputan6.com, seusai pelepasan keberangkatan bus suporter SFC di Griya Agung Palembang, Jumat sore (16/10/2015).

Gubernur Sumsel juga memastikan bahwa ribuan suporter akan ditampung di gedung hall basket Gelora Bung Karno (GBK) Senayan Jakarta. Pengamanan juga akan dibantu oleh kepolisian dari Polda Metro Jaya.

Jika pemain SFC bisa membawa pulang Piala Presiden 2015, Gubernur Sumsel menjanjikan akan memberikan bonus tambahan kepada tim Laskar Wong Kito.

"Rp 1 Miliar dari Piala Presiden, pasti ada bonus. Gubernur Sumsel akan menambahkan," lanjutnya.

Pada laga SFC melawan Persib yang akan digelar pada Minggu (18/10/2015), Gubernur Sumsel akan turut menonton pertandingan tersebut. Dirinya optimis SFC bisa memenangkan pertandingan ini.

"Karena presiden nonton, kita nonton juga, tidak enak nanti kalau hanya ada Gubernur Jawa Barat saja," urainya. (Def/Rco)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya