Pergantian Jitu Mourinho Kembalikan DNA Asli MU

MU meraih kemenangan 2-0 atas West Ham United di London Stadium, Selasa (3/1/2017) dini hari WIB dalam lanjutan Liga Inggris.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 03 Jan 2017, 06:12 WIB
Diterbitkan 03 Jan 2017, 06:12 WIB
Jose Mourinho
Manajer MU, Jose Mourinho.... Selengkapnya

Liputan6.com, London - Manajer Manchester United (MU), Jose Mourinho membuat pergantian pemain sangat jitu saat meraih kemenangan 2-0 atas West Ham United di London Stadium, Selasa (3/1/2017) dini hari WIB dalam lanjutan Liga Inggris.

Dalam pertandingan tersebut, Setan Merah --julukan MU-- kesulitan membongkar pertahanan West Ham yang bermain dengan 10 pemain setelah Sofiane Feghouli dikartumerah pada menit ke-14. Sepanjang babak pertama, MU mengurung tim besutan Slaven Bilic.

Gagal mencetak gol di babak pertama, Mourinho menarik dua pemainnya di pertengahan laga. Mourinho memasukkan Juan Mata pada menit ke-46 menggantikan Matteo Darmian. Mourinho menarik Jesse Lingard pada menit ke-48 untuk digantikan oleh Marcus Rashford.

Kolaborasi dua pemain pengganti MU itu membuahkan hasil pada menit ke-62. Marcus Rashford mengirimkan umpan silang mendatar dari sisi kanan pertahanan The Hammers. Bola langsung disepak Juan Mata untuk menjebol gawang Randolph.

"Sudah jelas kalau mereka (West Ham) membuat kami kesulitan. Tapi, kami juga berhasil membuat lawan sulit berpikir dalam situasi seperti itu," kata Mourinho, dikutip dari BBC.

Pemain MU merayakan gol Juan Mata ke gawang West Ham United. (Reuters / Eddie Keogh)

"Untungnya, saya melakukan pergantian dengan tepat, Juan Mata dan Marcus Rashford. Mereka memberikan apa yang kami butuhkan. Rasford sangat profesional dan begitu dewasa. Dia pemain MU yang memiliki DNA asli klub," ucapnya menambahkan.

MU mencetak gol kedua pada menit ke-77. Sepakan Zlatan Ibrahimovic dari dalam kotak penalti West Ham memastikan MU meraih kemenangan 2-0.

Puji De Gea

Pelatih berusia 53 tahun tersebut juga memuji David De Gea. Kiper MU itu melakukan penyelamatan penting saat melawan West Ham. Pada menit ke-60, De Gea melakukan penyelamatan gemilang. Dia menepis sepakan jarak dekat winger West Ham, Antonio yang lolos dari jebakan off side.

Ini menjadi kali kedua De Gea melakukan clean sheets dalam lima pertandingan terakhir di Liga Inggris musim ini. Jika ditotal, kiper berusia 26 tahun itu sudah mencetak clean sheets sebanyak tujuh kali dari 20 pertandingan.

Kiper MU, David De Gea.

"Kami terus mencetak clean sheets karena De Gea melakukan penyelamatan bagus saat menggagalkan peluang Antonio," kata mantan manajer Chelsea tersebut.

Kemenangan ini membuat MU berada di posisi keenam dengan mengemas 39 poin. Setan Merah hanya kalah selisih gol dari Tottenham Hotspurs yang baru bertanding melawan Chelsea pada Rabu (4/1/2017) dini hari WIB.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya