Piala Presiden: Bobotoh Akan Buat Persib Tampil Lebih Garang

Persib akan menghadapi Semen Padang pada leg kedua babak semifinal Piala Presiden.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 05 Mar 2017, 11:45 WIB
Diterbitkan 05 Mar 2017, 11:45 WIB
Persib Bandung vs PBFC
Ratusan bobotoh mengantre tiket laga Persib Bandung kontra Pusamania Borneo FC (PBFC) di area Stadion Sidolig, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (4/3/2017). (Kukuh Saokani)

Liputan6.com, Bandung - Ribuan bobotoh, sebutan pendukung Persib Bandung rela mengantre selama berjam-jam demi mendapat satu tiket laga semifinal Piala Presiden 2017 antara Persib menghadapi Pusamania Borneo FC di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Minggu (5/3/2017).

Bahkan beberapa bobotoh sampai pingsan dan mendapat perawatan medis saat memburu tiket di kawasan Stadion Sidolig, Kota Bandung, Sabtu (4/3/2017).

Melihat tingginya animo bobotoh membuat pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman terlecut, bahkan menjadi salah satu alasan kenapa tim berjuluk Maung Bandung harus bisa lolos ke babak final.

"Itu salah satu poin yang disampaikan kepada pemain, di pentupan latihan di lapangan saya menyinggung itu. Kalian tahu, kalian lihat begitu antusianya bobotoh untuk mengatre tiket dan harus seperti itu," kata Djadjang.

"Ini belum terjadi di kota lain. Apa kalian akan diam saja? Apa tidak terpecut motivasi kalian. Mudah-mudah ini akan menambah motivasi pemain dalam berjuang lebih di lapangan," ucap dia.

Sementara itu bek muda Persib, Henhen Herdiana mengaku sangat termotivasi serta tidak ingin memberikan kekecewaan buat bobotoh.

"Mungkin bagi Henhen sendiri sangat luar biasa. Sampai seperti itu animo masyarakat untuk mendukung tim Persib Bandung. Tidak hanya semangat yang lebih tinggi, motivasi buat pertandingan lebih 100 kali lipat untuk memberikan terbaik bagi masyarakat agar tidak kecewa," ujar Henhen.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya