Â
Liputan6.com, Roma- Sinyal bergabungnya Ferrari ke balapan Formula E semakin kuat. Bos Ferrari Sergio Marchionne membuka peluang kemungkinan Ferrari akan ikut balapan mobil elektrik tersebut dalam waktu dekat.Â
"Saya memiliki dua hal dalam pikiran saya. Pertama adalah kami perlu untuk terlibat dalam Formula E karena elektrifikasi melalui hibridisasi akan menjadi bagian dari masa depan kita," lata Marchionne kepada Auto.Â
Advertisement
Baca Juga
"Kedua adalah untuk melihat Alfa Romeo kembali balapan di Formula 1 lagi suatu hari, karena saya percaya sangat kuat ini merupakan tempat bagi brand tersebut seharusnya berada."
"Pada tahap ini saya tidak tahu seberapa besar kemungkinan bila salah satu dari dua hal tersebut akan terjadi. Tapi fakta bila kami membicarakan mengenai mereka merupakan sinyal bagus pada diri sendiri," tegas Marchionne.
Rencana Ferrari ini mencuat karena beberapa pabrikan besar seperti Renault, Audi, Jaguar dan yang terbaru BMW telah memutuskan berkecimpung di balapan Formula E musim ini.
Keinginan Ferrari terlibat di Formula E erat kaitannya karena mobil elektrik diprediksi akan semakin berkembang di dalam beberapa tahun ke depan. Bila sudah banyak mobil elektrik beredar luas, tentunya balapan mobil elektrik akan semakin diminati.
Â