Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung mulai serius melakukan persiapan jelang laga lawan Barito Putra di lanjutan Liga 1 Indonesia Senin (9/10/2017). Di Lapangan Lodaya, Kota Bandung, Tim pelatih Persib menempa pasukan Maung Bandung demi ambisi tiga poin saat menjamu Barito di Stadion Si Jalak Harupat.
Baca Juga
Advertisement
Selama dua jam, tim pelatih menggelar simulasi permainan. Pasukan Persib dibagi per kelompok yang masing-masing terdiri dari enam orang.
Selain itu, tim pelatih juga sudah mulai menyiapkan skenario strategi tanpa dua bintang di belakang dan tengah: Achmad Jufriyanto dan Febri Hariyadi. Lawan Barito, keduanya memang tak bisa tampil karena akumulasi kartu. Kebetulan, keduanya juga baru saja membela timnas Indonesia di ajang uji coba.
"Kita juga persiapkan skema itu. Kita harus prepare dari sekarang. Penggantinya sudah ada dan semua orang sudah pada tahu," ujar asisten pelatih Herrie Setyawan, di situs resmi Persib.
Achmad Jufriyanto alias Jupe, absen karena telah mengoleksi tiga kartu kuning. Kartu kuning ketiga didapatnya saat Persibditahan 1-1 oleh Bhayangkara FC, dua pekan lalu.
Sementara Febri, tak bisa tampil karena mendapat kartu merah di laga lawan Persiba Balikpapan, Minggu (1/10).
Â
Kesempatan Wildansyah dan Billy
Tim pelatih Persib memang belum menyebut nama pemain yang akan menggantikan posisi Achmad Jufriyanto dan Febri. Namun, jika dilihat posisinya, Wildansyah dan Billy Keraff tampaknya paling cocok.
Wildansyah, meski posisi aslinya full back, bisa juga memainkan peran sebagai palang pintu, seperti Jufriyanto. Sementara Billy punya posisi sama dengan Febri: sayap.
Wildansyah sendiri siap jika diturunkan. "Saya pribadi kalau diberikan kepercayaan untuk bermain, pastinya akan memanfaatkan kesempatan itu," ujarnya.
Advertisement