3 Pemain Baru Bidikan MU di Bursa Transfer Januari

Dengan masuknya Romelu Lukaku, lini depan MU menjadi mengerikan.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 08 Okt 2017, 06:48 WIB
Diterbitkan 08 Okt 2017, 06:48 WIB
Pencetak Gol Kemenangan, Liverpool, Chelsea, Manchester United
MU mencatatkan enam kemenangan dan sekali imbang di pentas Liga Inggris. (AP/Rui Vieira)... Selengkapnya

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) mengawali musim 2017/18 dengan rentetan hasil baik. Setan Merah, julukan MU, mencatatkan enam kemenangan dan sekali imbang di pentas Liga Inggris.

Tim besutan Jose Mourinho itu berada di urutan kedua dalam klasemen Liga Inggris dengan raihan 19 poin. Setan Merah hanya kalah selisih gol dari Manchester City.

Dengan masuknya Romelu Lukaku, lini depan MU menjadi mengerikan. Sudah 21 gol mereka ciptakan hingga pekan ketujuh Liga Inggris. Para penggawa MU juga lebih kreatif menciptakan peluang. Tercatat ada 91 peluang mereka ciptakan di kotak penalti lawan.

Selain itu, pertahanan Setan Merah juga sangat tangguh. Gawang yang dikawal David De Gea baru kemasukan dua gol.

Chris Smalling, Phil Jones, Victor Lindelof, hingga Eric Bailly yang bergantian bermain sebagai bek tercatat sudah melakukan 165 clearance, 78 intersep, dan 12 blok untuk memutus serangan lawan.

Meski terlihat tangguh, Mourinho masih melihat titik lemah MU. Setidaknya ada tiga pemain yang kemungkinan besar didatangkan ke Old Trafford, Januari mendatang. Siapa saja mereka?

 

 

 

 

Danny Rose

MU sebenarnya kekurangan pemain dengan posisi bek kiri. Pemain yang ada sekarang dipaksakan bermain bukan pada posisi tersebut, seperti Daley Blind yang merupakan bek tengah dan Ashley Young seorang winger yang dipaksa menjadi bek kiri.

Hal inilah yang membuat Mourinho bekerja keras membeli bek kiri baru, Januari mendatang. Pemain yang ingin direkrutnya adalah bek Tottenham Hotspur, Danny Rose.

Rose tampil cemerlang pada musim lalu. Dia mampu mencetak dua gol dan menyumbang dua assist pada musim lalu.

Sayangnya, bek berusia 27 tahun itu belum mendapat kesempatan tampil di sektor kiri pertahanan Spurs pada musim ini. Rose masih menjalani proses pemulihan cedera ligamen lutut yang dideritanya sejak Februari lalu.

Dries Mertens

Meski sudah memiliki Romelu Lukaku dan Zlatan Ibrahimovic, Mourinho masih mengincar satu nama pemain berposisi striker. Manajer asal Portugal itu jatuh hati dengan ketajaman striker Napoli, Dries Mertens.

Striker asal Belgia itu sudah mencetak tujuh gol dari tujuh penampilan di Serie A musim ini. Meski berpostur mini, 169 cm, Martens cukup kreatif membangun serangan. Dia tercatat sudah menciptakan 10 peluang, dua di antaranya berhasil menjadi gol.

Pria berusia 30 tahun itu juga jago dalam mendribel bola. Dia berhasil mendribel bola sebanyak 12 kali dari 22 kesempatan.

Mesut Ozil

Mesut Ozil menjadi pemain incaran Manchester United (MU) pada bursa transfer musim dingin nanti. MU bisa mendapatkan Ozil dengan gratis karena masa bakti sang pemain bersama Arsenal berakhir pada 30 Juni 2017.

Manajer MU, Jose Mourinho terlihat tertarik bereuni dengan Ozil. Keduanya pernah bekerja sama saat masih di Real Madrid.

Pemain Timnas asal Jerman itu sudah menjadi pemain paling menakutkan di Liga Inggris. Ozil mampu mencetak 32 dan menciptakan 57 assist dari 166 penampilan bersama Arsenal.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya